Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Perjalanan Tour de Java 1100 Km Tarwi Resmi Mulai

Tarwi Rektor Unesa Nurhasan
Tarwi Rektor Unesa Nurhasan
Otoplasa.com – Setelah sekian lama menanti hingga 18 tahun, akhirnya Tarwi kembali mewujudkan keinginannya bersepeda dari Surabaya menuju Jakarta. Pria kelahiran 17 September 1942 ini melakukannya tepat di hari jadinya Kamis (17/09) pagi dan dilepas di Kantor Rektorat Universitas Surabaya di Lidah Kulon, Kecamatan Lakarsantri, Surabaya.
Tarwi Unesa
Tarwi memulai start dari Unesa

Pelepasan keberangkatan dilakukan oleh Rektor Unesa, Prof Dr Nurhasan Mkes, bersama bos PT BMKU (Barokah Mitra Karya Unggul), Gunawan Wibisono, serta dari Wakil Ketua Bidang Prestasi KONI Jatim, Prof I Made Sriundymahardika. Yang menarik saat pemberangkatan Nurhasan dan Gunawan ikut serta menemani Tarwi bersepeda hingga perbatasan Surabaya – Gresik.

Bersepeda melewati puluhan kota dari Surabaya ke Jakarta bukan hal asing bagi Tarwi. Terakhir dia melakukannya pada 2002 lalu dan dilakukan seorang diri. Selain itu di era 70-an dia juga pernah mengikuti event Tour de Java. Khusus yang dilakukannya saat ini bertajuk ‘Tour de Java is Back 1100 Km Surabaya – Jakarta’.

Pada sambutannya Rektor Unesa berpesan apa yang dilakukan Tarwi merupakan sesuatu yang luar biasa dan patut menjadi teladan bagi siapa saja, terutama kaum muda. “Ini bisa menjadi motivasi bagi generasi muda bahwa usia tidak harus menjadi halangan jika kita hendak menggapai keinginan kita. Contohnya Bapak Tarwi ini. Di usianya yang genap 79 tahun ia tetap bertekad keras mewujudkan impiannya bersepeda Surabaya-Jakarta. Hebat,” ujar Nurhasan.

Tarwi gowes Rembang
Tarwi ditemani para komunitas gowes di setiap kota

“Dalam kesempatan ini saya juga ingin mengucapkan selamat ulang tahun untuk Pak Tarwi,” imbuhnya.

Sebelum pelepasan keberangkatan, secara simbolis dilakukan penyerahan jersey kepada Rektor Unesa, perwakilan KONI Jatim serta owner BMKU selaku sponsor perjalanan Tarwi bersepeda Surabaya-Jakarta. Sayangnya, tak terlihat perwakilan baik dari Pengprov ISSI Jatim maupun Pengko ISSI Surabaya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *