Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Auto2000 Kenjeran Ajak Siswa SMK Melek Teknologi Hybrid

Siap Tampung Lulusan Terbaik

Auto2000 Kenjeran SMK Hybrid

Otoplasa.co, Surabaya – Popularitas mesin hybrid yang semakin meningkat di mata masyarakat, mendapatkan respon positif dari Auto2000 dengan menggelar Student Drive for Change di 3 Cabang di seluruh Indonesia, yaitu Auto2000 Bekasi Timur, Bandung Suci dan Auto2000 Kenjeran Surabaya. Khusus di Kota Pahlawan yang terpilih adalah SMKN 5 Surabaya.

“Kami menyadari Teknologi mobil Toyota yang dipasarkan di Indonesia mendorong Auto2000 sebagai preferred dealer otomotif di bawah Grup Astra untuk terus meningkatkan kualitas demi melayani AutoFamily. Mulai dari proses kepemilikansampai dengan purna jual. Kami juga ingin berbagi pengetahuan terkait teknologi baru kepada siswa SMK yang ke depan akan masuk dunia kerja,” kata Jimmy Irawan Kepala Cabang Auto2000 Kenjeran.

Auto2000 Kenjeran SMK Hybrid
Para Siswa SMKN antusias menyaksikan langsung mobil hybrid Toyota

Seiring dengan animo yang tinggi terhadap mesin-mesin hybrid Toyota, maka Auto2000 Kenjeran mengenalkan kepada para siswa SMKN 5 Surabaya, yang ternyata mendapatkan sambutan antusias dari peserta. “Di acara ini siswa bisa melihat langsung mobil berteknologi hybrid, seperti Toyota Cross Hybrid dan bisa bertanya langsung kepada tenaga mekanik. Mulai dari teknologi, mesin, cara perawatannya dan yang lain,” papar Jimmy.

Bahkan Jimmy menambahkan beberapa tenaga mekanik trampil di Auto2000 Kenjeran, sebagian merupakan lulusan SMKN 5 Surabaya. “Jadi sangat terbuka lebar untuk bekerja di sini. Khususnya bagi para lulusan yang memiliki skill dan ketrampilan yang sesuai,” wantinya.

Auto2000 Kenjeran SMK Hybrid
Auto2000 Kenjeran mengajak siswa SMKN melek teknologi hybrid

Sementara itu Lutfi Kurniawan, Service Head Auto2000 Kenjeran menambahkan siswa SMKN yang mengikuti acara Auto2000 Student Drive for Change mendapat informasi terkait teknologi mobil elektrifikasi Toyota plus servicenya. Peserta yang ikut Auto2000 Student Drive for Change masuk dalam database penjaringan karyawan baru oleh tim Human capital Auto2000. Bahkan untuk Best Participant diberikan hadiah menarik.

“Pelajar-pelajar SMK akan mendapatkan pengetahuan langsung di industry, dan menjadi gambaran lokasi dan peran mereka di industry yang akan mereka tekuni. Yang berprestasi ini juga akan masuk ke database penerimaan karyawan baru Auto2000 ke depannya. Terutama bagi pelajar yang akan mendapatkan predikat Best Participant. Selain itu mereka juga akan mendapatkan sertifikat resmi dari Auto2000 yang ke depannya bisa digunakan sebagai salah satu dokumen untuk melamar pekerjaan,” tutur Lutfi.

Auto2000 Kenjeran SMK Hybrid
Para siswa SMKN melihat langsung suasana bengkel body repair Toyota

Selain memaparkan teknologi hybrid yang ramah lingkungan seperti Toyota Yaris Cross Hybrid, Alphard Hybrid, Camry Hybrid dan yang lain, Auto2000 Kenjeran juga memaparkan teknologi full listrik Toyota bz4x. (boi)

Baca artikel lain www.otoplasa.co di Google News

Auto2000 Kenjeran SMK Hybrid
Para siswa bersama tenaga pengajar dan perwakilan Auto2000 Kenjeran

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *