Otoplasa.com – Penggemar maupun kolektor Mini, jangan lewatkan kesempatan langka mendapatkan Mk1 Morris Minor-Mini Super De Luxe 1968. Meski ‘bekas’ namun dijamin kondisi masih kinyis-kinyis karena jarak tempuhnya hanya 271 mil atau 433,6 km. Setara jarak Jakarta ke Semarang.
Keistimewaan Mini yang berusia 60 tahun lebih itu diantaranya jok masih terbungkus plastik. Alih-alih akan menemani aktifitas pemiliknya Nyonya Jones, justru Mini tersebut teronggok dimasukkan garasi lebih dari separuh abad. Pasalnya kemampuan Nyonya Jones yang baru belajar mengemudi kurang mumpuni di jalan hingga mengkhawatirkan keluarganya. Terpaksa mobil ikonik Mr Bean tak lagi menemani kegiatan tuannya.
Lama tak ada kabar, akhirnya mobil tersebut dilelang oleh keluarganya dan menjadi koleksi dari Woodham Mortimer, spesialis mobil klasik. Kini Woodham Mortimer berencana kembali melelangnya dan siap dijual kepada siapa saja yang berminat. Jean Marc Gales, juru bicara Woodham Mortimer menegaskan jarang sekali ada kesempatan mendapatkan Mini Cooper super original.
“Ini adalah Mini ikonik dan merupakan hak istimewa bagi Woodham Mortimer untuk menawarkannya. Tak ada kesempatan mendapatkan mobil paling klasik dan asli di masa yang akan datang yang tidak dapat diulang. Inilah mobil klasik Inggris yang paling dicintai,” promonya.
Tertarik?
Segera saja datangi situs Woodham Mortimer. (anto/source: Carsuk.net/07-09-2019)