Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Yamaha Navigate to The Max Tour De Bali With XMAX Connected

Yamaha Navigate Bali XMAX Connected

Otoplasa.co – Setelah sukses diperkenalkan di ajang Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2022 pada awal November (2/11) lalu, dengan banyak mendapatkan respon yang positif dari para pecinta skutik premium di tanah air, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg (YIMM) mengajak para awak media nasional untuk merasakan sensasi berkendara menggunakan XMAX Connected yang merupakan generasi teranyar dari skutik tertinggi di keluarga Maxi Yamaha itu hingga ke Bali.

Mengambil lokasi di Pulau Dewata Bali pada tanggal 21 – 23 Desember 2022, para awak media bersama komunitas XMAX lokal tidak hanya diberi kesempatan untuk menguji secara lebih jauh berbagai keunggulan yang dimiliki motor, baik itu deri segi fitur teknologi, kenyamanan posisi berkendara, maupun performa mesin. Namun, mereka juga diajak merasakan pengalaman luar biasa untuk mengeksplorasi keindahan alam dan budaya Bali dalam rangkaian event yang bertajuk Navigate to The Max : Tour de Bali tersebut.

Yamaha Navigate Bali XMAX Connected
“Sejak pertama kali diluncurkan di ajang IMOS dengan berbagai update fitur dan teknologi, banyak sekali orang yang penasaran akan impresi berkendara dari XMAX Connected ini. Untuk menjawab rasa penasaran itu, hari ini Yamaha Indonesia mengajak para awak media nasional dan komunitas XMAX untuk bisa merasakan langsung berbagai keunggulan yang dimiliki oleh motor. Pulau Bali kami pilih menjadi lokasi berlangsungnya acara karena memiliki banyak sekali tempat-tempat indah yang sangat cocok untuk aktivitas leisure ride. Hal ini selaras dengan karakter para pengguna XMAX yang mayoritas dari mereka merupakan para penghobi touring yang sangat mengapresiasi nilai-nilai gaya hidup di level tertinggi,” ungkap Antonius Widiantoro, Asst. General Manager Marketing – Public Relation, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg.

Baca juga: Yamaha STSJ Hargai XMAX Connected Rp 66,9 Juta OTR Surabaya

Rangkaian acara Navigate to The Max : Tour de Bali dibuka terlebih dahulu dengan Press Conference dan seremoni penyerahan unit XMAX Connected kepada 12 konsumen pertama yang ada di Pulau Bali. Setelah itu, rombongan peserta touring yang turut melibatkan para komunitas lokal XMAX tersebut, dilepas dari titik keberangkatan di Yamaha Flagship Shop Bali dan langsung bertolak menuju daerah Ubud yang menjadi titik pertama pemberhentian untuk menikmati asrinya daerah pedesaan serta sejuknya air terjun Tegenungan.

Yamaha Navigate Bali XMAX Connected
Perjalanan kemudian dilanjutkan menuju wilayah dataran tinggi Kintamani yang menyuguhkan jalanan menanjak dan berkelok serta pemandangan indah berupa bangunan Pura Segara Ulun, lengkap dengan hamparan danau dan gunung yang berada disekelilingnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *