Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us
MOBIL  

Mitsubishi L300 Jagoan Tanjakan Ekstrim

Mitsubishi L300 Jagoan Tanjakan

Otoplasa.co – Mitsubishi L300 jagoan tanjakan tak ada yang meragukan. Pengalaman Otoplasa ketika melewati jalanan pegunungan, rata-rata bersua langsung dengan kendaraan komersial ringan tersebut.

Mitsubishi L300 Jagoan TanjakanPara pengusaha lokal itu mempercayakan kepada Mitsubishi L300 untuk menaklukkan kontur jalanan pegunungan di Tanah Air yang lumayan ekstrim. Mulai dari tanjakan yang tajam hingga turunan yang ekstrim, semuanya bisa dilibas tanpa ada kendala.

Bagi para pengusaha setempat, Mitsubishi L300 jagoan tanjakan memang teman usaha yang tepat dan jadi pilihan sejak puluhan tahun lalu. Seperti kata Iwan yang bersua Otoplasa di Pacet, Mojokerto. “Untuk angkut sayuran hingga bahan pokok lainnya, Elsapek ini sangat tangguh. Bandel dan tak pernah rewel,” terang Iwan.

Mitsubishi L300 lewat pegununganBagi yang telinganya awam mendengar Elsapek tentu bertanya-tanya. Apa arti sebutan seperti itu?
Namun bagi orang-orang yang puluhan tahun terlibat langsung dengan bisnis bersama Mitsubishi L300, nama Elsapek adalah hal yang tak bisa dipisahkan. Sebagai informasi Elsapek merupakan panggilan untuk L dan sapek alias 300 dari Bahasa China. Dengan kata lain Elsapek adalah Mitsubishi L300 yang berjaya puluhan tahun menjadi primadona kendaraan komersial dan niaga karena mesinnya yang bandel dan memang bertenaga.

Kini mengenal lebih dalam tentang dapur pacu Mitsubishi L300. Mesinnya kini berkapasitas 2500 cc berkode 4D56 Astron. Spesifikasi bore-nya 91,1 mm dan stroke 95 mm. Hingga terciptalah dayanya mencapai 74 PS di putaran 4200 rpm dan torsi maksimal 142 Nm pada 2500 rpm.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *