Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Yamaha STSJ Ingatkan Beli Oli Jangan Asal Pilih

Yamaha STSJ Oli Merdeka

Otoplasa.co – Yamaha STSJ mengingatkan kepada konsumen setianya bahwa membeli oli jangan asal pilih. Bagaikan darah yang mengalir di tubuh manusia, oli juga memiliki peran yang penting bagi kendaraan.

Memiliki fungsi untuk melumasi komponen dalam mesin, pengendara wajib memperhatikan kondisi dan pemeliharaan oli kendaran. Memilih dan mengganti pelumas dianjurkan untuk tetap mengikuti rekomendasi dari buku petunjuk perawatan kendaraan.

Yamaha STSJ Oli Ilham Wahyudi, General Manager Service & Spare Part PT Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha STSJ) membeberkan dampak dari salah pemilihan oli yang tidak sesuai dengan spesifikasi mesin, bisa mengganggu performa mesin kendaraan.

Baca juga: Program Yamaha STSJ Beli Gear125 Gratis Servis & Oli 1 Tahun

“Jadi lebih baik menggunakan oli yang dijual di bengkel resmi. Karena sudah pasti ASLI dan direkomendasikan oleh pabrikan motor supaya mesin tetap awet dan irit,” ungkap Ilham.

Pasalnya, salah memilih oli dapat menyebabkan kinerja mesin tidak optimal sehingga boros bahan bakar. Mesin jadi mudah panas atau overheat dan suara mesin jadi lebih kasar. Kondisi seperti ini lama kelamaan akan membuat mesin jadi cepat rusak.

Yamaha STSJ Oli Oleh karena itu Yamaha STSJ merekomendasikan Oli terbaik bagi konsumen setia Yamaha guna menghindari kerusakan fatal pada kendaraan. Oli YAMALUBE merupakan oli resmi Yamaha yang diformulasikan untuk melumasi kendaraan dengan kandungan terbaik agar motor Yamaha kesayangan konsumen memiliki performa terbaik dikelasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *