Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Pameran Otomotif Indonesia Timur Siap Manjakan Pengunjung

Pengunjung juga akan dihibur oleh live workshop dari beberapa bengkel workshop yang terbagi menjadi dua kategori yaitu live workshop modification dan live workshop audio design. Serta penampilan khusus komunitas mobil dari Car Club Performance. Serta yang tidak kalah penting GIIAS Makassar 2018 juga menyediakan lounge di dalam pit stop area untuk pengunjung yang ingin beristirahat secara gratis dan foodcourt dengan harga yang terjangkau.

Hiburan lain yang telah disiapkan adalah adanya games station untuk hiburan para pengunjung yang telah mengelilingi pameran. Selama pameran berlangsung juga diadakan Vidgram Challenge bagi mereka yang mau menyalurkan bakat dengan membuat video Instagram berdurasi satu menit dengan caption unik dan tagar sesuai ketentuan.

Yusuf Karim Ungsi selaku Project Director GIIAS Makassar Auto Show 2018 mengutarakan keinginannya agar GIIAS Makassar tahun ini dapat menjadi wadah para pecinta otomotif untuk berkumpul dan berbagi informasi, “Banyaknya komunitas otomotif di Makassar yang akan hadir di GIIAS Makassar diharapkan dapat menjadi ajang bertemunya antar komunitas mobil dan motor untuk saling sharing mengenai teknologi otomotif terbaru yang sedang hits.” Ungkap beliau.

Untuk harga tiket tanda masuk GIIAS Makassar Autovaganza 2018 sebesar Rp10.000. Namun jangan khawatir dengan harga tiket ini, karena pengunjung dapat menggunakan program Gratis Masuk untuk kalian #SahabatGIIAS. Informasi dan keterangan lebih lengkap mengenai GIIAS Makassar Auto Show 2018, silakan buka laman www.giiasroadshow.com atau follow sosial media Instagram @giias_makassar dan Facebook GIIAS Makassar. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *