– Seluruh model Chery akan diekspor ke pasar potensial.
– Gelaran Frankfurt Motor Show akan menjadi tonggak perubahan desain Chery.
– Chery akan tampil beda dengan menyertakan teknologi motor listrik sebagai standar.
Shanghai, OTOPLASA – Pabrikan otomotif China, Chery baru saja mengenalkan desain terbaru yang bakal menjadi dasar beberapa modelnya di masa mendatang. Chery memastikan model anyarnya ini akan tampil kali perdana pada ajang Frankfurt Motor Show (IAA) 12 September 2017.
Desain yang tampil terlihat sebagai SUV kompak dengan logo Chery ala segitiga di dalam lingkaran elips. Mengusung evolusi baru dan mengambil filosofi ‘Life In Motion’.
Ray Bierzynski, Executive Vice President of Chery R&D Center Shanghai, mengatakan: “Tampilan perdana SUV kompak kami adalah permulaan untuk menyasar pasar Eropa. Akan meluncur beberapa tahun lagi, seluruh model line up kami dengan karakter tersendiri, menggunakan teknologi terbaru dan dilengkapi penggerak motor listrik serta fitur keselamatan yang canggih”.
Filosofi ‘Life in Motion’ dikembangkan oleh Chief Designer, James Hope. Chery menyasar pasar anak muda, urban, selalu berpikir maju ke depan khususnya bagi konsumen yang mendambakan kesempurnaan dan produk berkualitas tinggi.
Desainnya tampak progresif, dengan sentuhan lampu led yang memanjang dari kiri ke kanan di bagian depan. Intinya desainnya benar-benar berubah total dari model-model yang sudah ada sebelumnya.
Oh iya, Chery sendiri pernah hadir di Indonesia. Model yang dipasarkan kala itu adalah QQ ala city car yang mirip sekali dengan Chevrolet Spark model lama. (ton)