Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

MPM & BPJS Ketenagakerjaan Gelar Safety Riding

Materi pelatihan yang disampaikan antara lain mengenai perlengkapan berkendara dan tekhnik berkendara seperti tekhnik pengereman, keseimbangan dan bermanufer. Asisten Deputy Wilayah Bidang Pelayanan BPJS Ketenagakerjaan kantor wilayah Jatim, Gigih Mulyo Utomo mengatakan pelatihan safety riding ini merupakan program layanan manfaat tambahan yang diberikan BPJS Ketenagakerjaan kepada peserta berupa edukasi atau pelatihan untuk meminimalisir resiko kecelakaan dengan tujuan memberikan pemahaman kepada peserta, agar bisa bekerja dengan selamat. Salah satu faktor penyebab kecelakaan kerja yang resikonya sangat tinggi diantaranya pada saat berkendara berangkat dan pulang bekerja.

“Kebetulan program ini link dengan program safety riding yang ada di MPM untuk itu BPJS Ketenagakerjaan bekerjasama dengan MPM. Kami berharap kegiatan ini bisa berkelanjutan tidak terbatas hanya untuk periode ini saja namun secara bertahap akan dilakukan sehingga semakin banyak peserta BPJS Ketenagakerjaan yang dapat diberikan pelatihan ini,” ujar Gigih Mulyo Utomo. (*/anto/08-09-2019)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *