Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Kompensasi Yaris Heykers Terbalas Sempurna

Setir

Suspensi yang lebih tinggi memang memberikan kompensasi seperti di atas. Kendati demikian Otoplasa yakin bila memakai Yaris yang non Heykers, bisa jadi gejala limbung bakal teredam sempurna. Hanya saja pertanyaannya apakah Anda sering memacu kecepatan hingga di atas 150 km/jam? Atau Anda lebih sering melewati jalanan yang tak rata di segala medan?

Dari dua pertanyaan tadi, rasa-rasanya kondisi jalanan yang tak rata dan bergelombang itulah yang patut kita antisipasi. Dan jawabannya pasti, Otoplasa lebih merekomendasikan pilihan pada Yaris Heykers. Biarlah kecepatan maksimal tak tercapai di jalan bebas hambatan, asalkan kenyamanan dan terutama keselamatan tetap terjaga ketika melewati jalanan yang tak rata.

Mesin Baru Terbukti Ekonomis
Selain menjajal kepiawaian suspensi TRD, mesin baru berkode 2NR-FE berkapasitas 1.496cc Dual VVT-i, juga memberikan sensasi tersendiri. Dapur pacunya sejenis dengan Toyota Sienta.

Kebetulan Otoplasa mendapatkan Yaris Heykers bertransmisi otomatis 7-speed CVT. Transmisinya sangat halus dan yang bikin kagum, efek kick down-nya lumayan responsif. Kalaupun Anda tak gemar melakukan kick down saat mendahului kendaraan yang berada di depan, coba geser tuas transmisi dari posisi D ke kanan (arah pengemudi). Kini perpindahan gigi sepenuhnya berada di kendali Anda. Cukup mainkan tuas ke atas atau ke bawah, maka perpindahan gigi secara manual bisa Anda lakukan.
Sangat menyenangkan!

Dari kombinasi pemakaian transmisi di posisi D dan sekali-kali bergaya ala manual, konsumsi bbm lumayan ekonomis. Dari perjalanan Surabaya – Bhakti Alam Pasuruan kembali ke Kota Pahlawan, membukukan 10,3 km/liter. Padahal di dalam kabin Yaris Heykers bersemayam empat penumpang dewasa dengan bobot rata-rata 80 kg/orang!

Bagaimana, siapkah Anda berpetualang? (anto)

Siap diajak berpetualang
Konsumsi BBM cukup irit segala medan
Transmisi bisa matik dan manual

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *