Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Jaringan Wuling Bertebaran Di Jatim

Sidoarjo – Keseriusan pabrikan otomotif asal Tiongkok, Wuling mengembangkan pasar di Tanah Air patut diacungi jempol. Setelah pabrik perakitan berdiri dan siap produksi di Cikarang, Jawa Barat dan ikut pameran Pekan Raya Jakarta di Kemayoran, giliran dealer resminya menyapa di beberapa kota.

Nah Jawa Timur merupakan area yang bakal mudah menjumpai showroom Wuling. PT Putra Perdana Indoniaga (PPI), selaku dealer resmi Wuling telah bersiap memasarkannya di Sidoarjo, Gresik, Malang, Kediri dan Mojokerto.

“Kami telah menyiapkan jaringan showroom beserta layanan after sales-nya di beberapa kota besar di Jatim. Semoga kehadiran Wuling bisa memenuhi harapan konsumen akan arti penting mobil keluarga dengan harga terjangkau, namun penuh fitur keamanan dan kenyamanan dengan teknologi terkini,” kata Elfa Pramudya, Branch Manager PT PPI.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *