Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us
MOBIL  

Ingat Torsi Wuling Air ev Setara LCGC Ayla-Agya

Torsi Wuling Air LCGC

Otoplasa.co – Bagi yang bertanya-tanya seperti apa performa mobil listrik Wuling Air ev, mungkin bisa berpedoman dengan torsi maksimal dari Daihatsu Ayla, Toyota Agya, Daihatsu Sigra dan Toyota Calya. Ini karena torsi antara Air ev dan mobil-mobil LCGC besutan Grup Astra tak berbeda jauh.

Torsi Wuling Air LCGC
Terungkap Wuling Air ev memiliki torsi 110 Nm

Terungkap di Wikipedia menyebutkan Wuling Air ev yang sejatinya juga sebangun dengan Wuling Honguang Mini EV, menggunakan baterai bertenaga 30 kW atau setara 41 ps. Dimana memiliki torsi linier sebesar 110 Nm atau 81 lb ft. Maksud linier di sini berarti semenjak pedal gas diinjak pertama kali, telah tercapai torsi sebesar itu. Tanpa harus dirunut ala mobil konvensional yang berpedoman dengan putaran mesin atau rpm tertentu.

Baca juga: Nih Beda Wuling Air ev Termurah & Termahal, Tampak Dari Eksterior!

Sementara Ayla cs yang bermesin 1200 cc 4 silinder berdaya 88 ps dan torsi maksimal 108 Nm. Kalaupun dibandingkan yang bermesin 1000 cc 3 silinder, memiliki tenaga 65 ps dan torsi 88 Nm. Menariknya ketika dihadapkan dengan Wuling Air ev, mobil listrik termurah ini lebih unggul 2 Nm dan 22 Nm dibandingkan para LCGC di atas.

Torsi Wuling Air LCGC
Layak adu akselerasi dengan Daihatsu Ayla

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *