Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us
OTOLAW  

Forkopimda Jatim Pastikan Vaksinasi di Sampang Lancar

Forkopimda Jatim

Otoplasa.co – Forkopimda Jawa Timur memastikan vaksinasi di kabupaten Sampang berjalan dengan baik di pendopo dan alun-alun serta di halaman asrama kodim 0828/sampang, pada Rabu (16/06). Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, Pangdam V/Brawijaya, Mayor Jenderal TNI Suharyanto dan Kapolda Jatim, Irjen Pol Nico Afinta, serta didampingi Sekdaprov Jatim, Bupati Sampang, pejabat utama Kodam V/Brawijaya dan pejabat utama Polda Jatim meninjau secara langsung jalannya vaksinasi kepada lansia, tenaga pendidik, tenaga kesehatan dan masyarakat umum.

Forkopimda Jatim Pelaksanaan vaksinasi kali ini ditargetkan 1. 400 peserta yang dilaksanakan oleh 20 Tim Vaksinator, terdiri dari dari 13 tim Dinkes, 4 tim TNI dan 3 Tim Polri. Khofifah Indar Parawansa mengatakan bersama Pangdam dan Kapolda Jatim ingin memastikan bahwa proses vaksinasi bisa dijalankan dengan baik.

“Jadi kami tadi malam juga melakukan koordinasi dengan seluruh bupati /walikota dan tim Kapolres serta Kodim se-Jawa Timur, salah satu yang kita harapkan bisa mewujudkan kekebalan komunitas dengan melakukan vaksinasi,” ujar Gubernur Jatim.

Forkopimda Jatim Oleh karena itu, lanjut Gubernur menjelaskan, daerah-daerah yang proses pelaksanaan vaksinasinya harus didorong, saya mohon seluruh elemen strategis di Kabupaten Sampang, bersama masyarakat Sampang, terus melakukan ikhtiar memaksimalkan vaksinasi di Kabupaten Sampang.

“Oleh karena itu, cara untuk bisa melakukan kekebalan berbasis komunitas herd immunity adalah memaksimalkan vaksinasi, dan tetap menjaga protokol kesehatan yang ketat,” papar Khofifah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *