Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Daisuke Okamoto Presiden Direktur Baru Mitsubishi KTB

Gantikan Nobukazu Tanaka

Daisuke Okamoto Presiden KTB

Di sisi teknologi KTB menghadirkan aplikasi Runner 3.0 dan My Fuso dimana aplikasi ini menghadirkan kemudahan untuk konsumen memonitor kondisi kendaraan dan mendapatkan informasi terbaru mengenai Mitsubishi Fuso. Semua penyempurnaan terus dilakukan untuk memenuhi kepuasan konsumen sehingga pada tahun 2023, KTB melalui brand Mitsubishi Fuso juga berhasil mendapatkan Gold Winner Champion kategori Kendaraan Komersial sebagai WOW Brand dari MarkPlus.

Di bawah kepemimpian Nobukazu Tanaka, respon yang positif juga didapat oleh KTB saat melakukan uji coba Fuso eCanter yaitu truk tenaga listrik kepada beberapa perusahaan logistik seperti Goto, Wings, Pos Logistik, dan lainnya. Hal ini menjadi acuan untuk KTB mengambil langkah selanjutnya terkait dengan elektrifikasi kendaraan niaga. KTB juga peduli terhadap dunia pendidikan dengan memberikan truk FUSO Euro 4 kepada 8 sekolah kejuruan di seluruh Indonesia untuk dijadikan alat praktik para siswa kejuruan otomotif.

Baca juga: KTB Luncurkan Mitsubishi Canter & Fighter X Euro 4 di Jatim

Daisuke Okamoto, yang akan menjabat sebagai Presiden Direktur KTB efektif 1 Februari 2024, bukanlah orang baru di dunia otomotif beliau sebelumnya pernah menjabat Direktur Sales and Marketing PT. Krama Yudha Tiga Berlian Motors selama 4,5 tahun sejak 2011 hingga 2016 dan selanjutnya beliau menjabat sebagai General Manager Automotive Business Division di Mitsubishi Corporation. Kemudian kembali lagi ke Indonesia, tentunya dengan pengalamannya dan keahliannya di dunia otomotif, akan meneruskan kesuksesan pendahulunya memberikan yang terbaik kepada konsumen Mitsubishi Fuso di seluruh Indonesia dan tentunya membawa KTB lebih sukses lagi. (boi)

Cek artikel www.otoplasa.co yang lain di Google News.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *