Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Awas Nonton Horor Lebih Mencekam di Bioskop 29 Juli 2020

Otoplasa.com – Tepat 29 Juli 2020, seluruh bioskop Indonesia akan buka. Bagi yang tak sabar tentu bisa menjadi obat kangen. Maklum era new normal telah tiba, namun tak kalah penting protokol kesehatan harus tetap terjaga demi mencegah penularan dan penyebaran Covid-19.

Bicara protokol kesehatan, tentu ada perlakuan khusus semisal physical distancing atau jaga jarak. Kursi-kursi di bioskop akan diatur sedemikian rupa, jeda kosong dan selanjutnya terisi penonton. Demikian seterusnya dari deretan kursi depan hingga belakang.

Jika seperti ini, tentu menonton film horor lebih merasuk jiwa. Apalagi di Tanah Air film jenis horor lebih sering diproduksi dan hampir setiap pekan selalu ada judul baru. Ini wajar karena banyak sekali masyarakat Indonesia yang menggemari tontonan seperti ini.

Kalau kondisi penempatan tempat duduk ala jaga jarak, tentu menjadi tantangan tersendiri bagi penggemar film horor. Apakah berpindah tempat mendekat ke pasangan hingga film berakhir, atau tetap tak bergeming di tempat duduk semula?

Tapi sebelum rencana menonton, ada beberapa protokol lain yang wajib dilakukan dan diketahui, diantaranya:
1. Pembayaraan digital
Bioskop CGV menerapkan sistem pembayaraan digital. Ini demi tak ada kontak fisik antara kasir dan penonton. Seperti kutipan dari Kompas.com, yang menyebutkan PR Bioskop CGV, Hariman Chalid mengatakan proses transaksi akan diarahkan menggunakan digital payment atau e-wallet.

2. Jeda kursi
Seperti dibahas di atas bakal memberikan ruang yang lebih lega kepada para penonton.

3. Hand sanitizer
Cinema XXI mewajibkan pengunjung dan petugas untuk selalu menjaga kebersihan tangan. Cinema XXI menyiapkan hand sanitizer di setiap area bioskop. Selain itu juga menyiapkan sabun cuci tangan di toilet yang bisa digunakan oleh setiap pengunjung.

4. Cek suhu badan dan menggunakan masker
Cinema XXI akan melakukan pengecekan suhu badan kepada setiap pengunjung dan petugas sebelum memasuki area bioskop. Selain itu pengunjung dan petugas juga wajib menggunakan masker.

Nah itu tadi beragam protokol kesehatan dan peraturan ini harus dipatuhi oleh pengunjung dan petugas. (anto/10-07-2020)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *