Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us
MOBIL  

All New Nissan X-Trail Hadir Semester II 2021

All New Nissan X-Trail
All New Nissan X-TrailOtoplasa.co – All New Nissan X-Trail memastikan diri hadir pada semester II 2021. Sayangnya bukan di Indonesia, melainkan Tiongkok. Demikian yang Otoplasa kutip dari CarNewsChina.

All New Nissan X-Trail Sosok All New Nissan X-Trail berbasiskan Roque, yang merupakan nama lainnya di pasar Benua Amerika. Untuk pasar Asia produksinya dilakukan Dongfeng-Nissan. Ada dua pilihan mesin, yaitu mesin lama berkode PR25DD 2500 cc empat silinder dengan 181 hp dan torsi 239 Nm.

Pilihan mesin kedua adalah generasi terbaru dengan 1500 cc turbo tiga silinder. Walaupun kapasitas mesin lebih kecil namun berdaya 204 hp dan torsi 300 Nm. Mesin istimewa ini disebut Nissan ‘VC Turbo’.

All New Nissan X-Trail Ukuran dimensinya adalah (4681/1840/1730 mm) dengan panjang sumbu roda 2706 mm. Dapat dipastikan All New Nissan X-Trail lebih besar dibandingkan generasi sebelumnya.

Sepintas tentang Nissan X-Trail atau Roque terbaru. SUV ini memakai basis dari mobil konsep X-Motion yang tampil perdana di Detroit Motor Show 2018. Ciri khas mobil-mobil masa depan Nissan adalah bahasa desain gril V-Motion. Tak ketinggalan ciri khas lampu DRL yang senantiasa menyala.

All New Nissan X-Trail Di Amerika sendiri SUV X-Trail adalah yang terlaris dari jajaran produk Nissan. Penjualannya mendominasi hingga 30 persen.

Mungkin karena fiturnya yang semakin lengkap dan canggih. Di Indonesia X-Trail adalah SUV pertama di kelasnya yang menawarkan camera pandangan 360 derajat di layar head unit dan mampu membimbing driver melakukan parkir tanpa melihat kaca depan. Selain itu fitur semi autonomousnya bisa membantu pengemudi mengikuti kendaran di depan hingga menyesuaikan kecepatannya secara otomatis, tanpa harus menginjak pedal gas dan rem.

All New Nissan X-TrailNah untuk generasi yang terbaru lebih canggih lagi. Kecerdasannya semakin meningkat berkat adanya fitur drive assist sebagai perlengkapan standar. Terlebih sistem semi-otonom ProPilot Assist Nissan tersedia dalam varian SL dan Platinum.

Untuk hiburan di dalam kabin tersedia layar infotainment berukuran 8 inci, yang mampu melakukan mirroring hingga layanan Apple CarPlay. Bila menilik segala kelebihannya sangat wajar bila penggemar fanatik X-Trail di Tanah Air layak menunggunya. (anto/16-03-2021)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *