Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us
BURSA  

Yamaha Engineering School (YES) Resmi Dibuka, Nih Syaratnya!

Waktu Pendaftaran 01- 24 Juni 2024 Bebas Biaya

Yamaha Engineering School

Otoplasa.co, Surabaya – Gemar dengan dunia mekanik otomotif khususnya roda dua, segera saja ikut pendaftaran Yamaha Engineering School (YES). Pasalnya inilah kesempatan menjadi mekanik trampil tanpa dipungut biaya sama sekali. Untuk itu simak syarat-sayaratnya.

PT Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha STSJ) selaku distributor sepeda motor dan spare part Yamaha Area Jatim & Nusra kembali membuka kesempatan bagi calon teknisi handal melalui program Yamaha Engineering School (YES). Salah satu kegiatan ini merupakan program corporate social responsibility (CSR) dari Yamaha STSJ kepada para siswa yang tertarik di dunia otomotif.

Yamaha Engineering School
Yamaha Engineering School (YES) Resmi Dibuka Siap Menjadi Mekanik Handal

“Program YES ini merupakan salah satu bentuk komitmen dari Yamaha STSJ untuk menciptakan tenaga ahli yang sesuai dengan standarisasi dari Yamaha, tentunya siswa nanti akan diajarkan secara langsung mulai dari teori sampai praktek langsung di bengkel resmi Yamaha yang berlokasi di Yamaha Training Centre, Surabaya,” ungkap Ilham Wahyudi selaku General Manager Service dan Sparepart Yamaha STSJ.

Siswa yang tergabung dalam pelatihan YES nantinya akan dibimbing oleh instruktur ahli yang berkompeten selama 4,5 bulan. Yamaha Engineering School (YES) dapat diikuti oleh siswa SMA IPA atau SMK yang mempunyai kemampuan dan minat dalam bidang otomotif.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *