Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Waspada Invasi Turbo Buatan Cina

Kerap bermasalah dan bikin mobil bergetar

Surabaya (otoplasa.com) – Ada harga, ada rupa! Mungkin istilah yang tepat menggambarkan dunia modifikasi, khususnya terhadap invasi produk turbo asal Tiongkok.

Turbo otomotif buatan China mulai ikut meramaikan pasar Indonesia beberapa tahun belakangan ini. Harga yang murah jadi faktor utama piranti force induction ini laris manis diperjual belikan. Menurut info yang didapat Otoplasa, harga turbo buatan China hanya berkisar Rp 3-4 jutaan. Bandingkan dengan turbo yang sudah memiliki nama tenar macam Garret atau HKS yang harganya mencapai di atas Rp 10 jutaan.

Jika dilihat dari ramainya serbuan turbo buatan China ini bisa dibilang permintaan pasar akan turbo sangat tinggi. Turbo menjadi ‘racun’ bagi semua kalangan speed lovers. Tidak perlu biaya mahal turbo sudah bisa terpasang. Dan semua bengkel mulai yang besar hingga kecil bisa menjual part penambah tenaga ini dengan mudah.

Nah yang jadi pertanyaan apakah dengan harga yang sangat murah kualitas turbo buatan China ini bisa diandalkan ?

Aris Suhendy, pemilik bengkel Eddy Turbo spesialis rekondisi turbo Surabaya yang kerap menangani turbo bermasalah, turbo buatan China kebanyakan tidak presisi dan kualitas bahan baku yang kurang bagus. “Memang sih tidak semua tapi rata-rata. Bahkan sering terjadi banyak kasus saat di aplikasikan ke mesin mobil malah terjadi getaran dan bahkan kebocoran oli pada turbo. Padahal turbo itu baru,” terangnya.

Jikapun turbo buatan China bisa dipasang dan tanpa kendala, namun daya tahannya tidak akan bertahan lama. “Tidak akan lebih dari 1 tahun sudah banyak yang rusak dan minta direpair. Mulai kebocoran oli, mesin getar, hingga as turbin bengkok,” jelas Aris yang bengkelnya juga menerima rekondisi turbo kapal dan heavy industries ini.

Di repair-pun ternyata untuk turbo semacam ini cukup susah dilakukan. Karena memang dari awal penggunaan bahan baku yang kurang bagus jadi masalah utama. “Mau dilakukan rekondisi seperti bagaimanapun hasilnya tidak akan maksimal,” kata Aris.

Nah sob, jeli pilih produk biar tak ada penyesalan di kemudian hari. (dom)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *