Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us
MOBIL  

Vendor Proton Bocorkan Mesin 1500 CC Turbo 3 Silinder

mesin Proton
Otoplasa.co – Bukan hal yang aneh rekanan atau vendor penyuplai komponen otomotif kerap menjadi pembocor produk atau model baru dari pabrikan otomotif. Itu karena mereka jauh-jauh hari diminta untuk membikin komponen baru. Nah salah satu yang mengabarkan rencana produk baru itu adalah Sapura Industrial yang merupakan rekanan dari pabrikan otomotif Malaysia, Proton.

komponen mesin ProtonSapura Industrial dipercaya membikin komponen torsional vibration dampener atau sistem exhaust terbaru serta intake camshafts yang akan digunakan pada mesin berkode GEP3 atau Global Engine Petrol 3. Sebelumnya Proton menerima pasokan mesin jenis ini dari Volvo maupun Geely untuk model Proton X50 dan X70 (versi ekspor) ke Pakistan.

Seiring dengan kesiapan Proton, maka mesin tersebut akan diproduksi sendiri di pabrik perakitannya yang berlokasi di Tanjung Malim. Dimana pabrik ini telah mendapatkan peningkatan investasi dari 1,2 Miliar RM menjadi 3 Miliar RM. Tentunya dengan kemampuan CKD yang meningkat harapannya harga akan lebih kompetitif, selain itu alih teknologi juga terjadi dengan lancar.

pabrik perakitan ProtonKe depan mesin-mesin GEP3 yang berkapasitas 1500 cc turbo 3 silinder akan menggantikan mesin khas Proton sebelumnya, yaitu 1.6 turbo CampPro CFE (berkode Phoenix). Namun mesin lama itu masih tetap ditawarkan untuk model Iriz, Persona, Exora dan Saga.

Harapannya jika terjadi peralihan ke mesin GEP3, akan semakin banyak model Proton yang menembus pasar ekspor. Yang tentunya pasar internasional lebih menuntut penerapan pembatasan standard emisi yang tinggi dan lebih ketat.

mesin ProtonKeistimewaan mesin GEP3 yang merupakan hasil dari pengembangan Volvo Engine Architecture, memiliki tenaga 150 PS (148 hp) dan torsi maksimal 226 Nm. Mesin ini digunakan pada Proton X50 varian Standard, Executive dan Premium. Selain itu untuk mesin GEP3 yang turbo dipakai pada X50 versi paling tinggi dan X70. Tenaganya mencapai 177 PS (175 hp) dan torsi 255 Nm. Untuk sistem transmisinya tersedia hingga 7 tingkat percepatan, yang dipasok oleh Geely dengan divisinya CEVT (China Euro Vehicle Technology).

“Langkah ini adalah bagian tak terpisahkan dari gambaran besar strategi powertrain perusahaan. 1,5 T pada dasarnya adalah turunan dari 1,5 TGDi, dan telah dikembangkan untuk mengakomodasi program kami di masa mendatang. Ini adalah gambaran awal dan akan menampilkan model masa depan yang akan diproduksi perusahaan di Malaysia, “kata Hazrin Fazail Haroon, direktur teknik grup Proton, seperti dinukil Paultan. (anto)

Proton X70

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *