Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Usai Pandemi, Honda Dream Cup (HDC) Surabaya 2023 Diserbu 134 Starter

Honda HDC Surabaya Starter

Otoplasa.co, Surabaya – Seolah mengobati kerinduan akan balapan yang sempat rehat selama tiga tahun karena pandemi, Honda Dream Cup (HDC) Surabaya 2023 menjadi seri pembuka di tahun ini. Sebanyak 134 starter menyerbut event One Make Race Honda di Sirkuit Gelora Bung Tomo yang terletak persis di perbatasan antara Kota Pahlawan dan Gresik.

Berlangsung Sabtu-Minggu (09-10/09), agenda tahunan garapan PT Astra Honda Motor menggandeng PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim) distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim & NTT. Balapan di sirkuit permanen ini resmi menjadikan HDC Surabaya 2023 sebagai seri pembuka setelah terakhir pada 2019 lalu atau sempat vakum tiga tahun mulai 2020-2022.

Honda HDC Surabaya Starter
Upacara pembukaan resmi Honda Dream Cup (HDC) Surabaya 2023 di Sirkuit Gelora Bung Tomo

“Antusias peserta sangat tinggi dengan jumlah starter mencapai 134. Menandakan para pembalap dan tim sangat menantikan event ini, khususnya setelah pandemi. Disini kami berupaya menjaring bibit-bibit pembalap muda di daerah yang berpotensi menjadi pembalap masa depan Indonesia, sebagai bagian komitmen Astra Honda Motor,” ungkap Rizky Christianto, Senior Manager Motorsport Asia Championship Departemen PT Astra Honda Motor (AHM).

Baca juga: HONDA GELAR HDC 2023 ONE MAKE RACE DI 4 KOTA

Terpilihnya Surabaya sebagai balapan perdana HDC 2023 karena di Jawa Timur sendiri banyak melahirkan pembalap nasional yang berkesempatan berlaga di event internasional. Sehingga AHM dengan hajatan ini mampu menjadi pembuka jalan bagi bibit-bibit muda untuk dibina melalui Astra Honda Racing Shool (AHRS).

Honda HDC Surabaya Starter
HDC 2023 upaya menjaring bibit-bibit pembalap muda

“Semoga dengan HDC di Surabaya ini mendatangkan bibit-bibit balap potensial dari Jatim. Dan mereka mau datang dan mendaftar event ini,” lanjut Rizky.

Beberapa nama pembalap asal Jatim yang tercatat menjadi dibina oleh Astra Honda diantaranya Gerry Salim (Surabaya), M Adenanta (Magetan) yang balapan di kelas ARRC kelas 600cc bersama AHRT, serta Mario Suryo Aji (Magetan) yang berlaga di Moto3.

Baca juga: HDC TOUR SURABAYA GERRY SALIM SAMBANGI SMK WIJAYA PUTRA BERBAGI CARI AMAN DI JALAN

Honda HDC Surabaya Starter
Meski masih anak-anak, talenta calon pembalap masa depan Indonesia sudah dirintis melalui HDC 2023

Sementara itu Suhari, Marketing Communication & Development Division Head MPM Honda Jatim turut mengapresiasi terpilihnya Surabaya sebagai bagian dari seri HDC 2023. Dengan mengambil lokasi di sirkuit permanen seperti Gelora Bung Tomo, diharapkan skill dan kemampuan tim serta pembalap meningkat daya saingnya jika tampil di sirkuit-sirkuit yang bertarap nasional dan internasional. “Kami siap mendapat kepercayaan dari AHM untuk menggelar HDC seri perdana di 2023 ini,” ujar Suhari.

“Event ini juga menjadi ajang silaturahmi para pecinta balap Honda di Jatim dan tanah air. Sebab dengan adanya HDC seri perdana di Surabaya ini kami bisa bertemu langsung dan silaturahmi dengan para pelaku dan pecinta balap,” imbuhnya.

Honda HDC Surabaya Starter
Ajang HDC 2023 juga menyediakan beragam Honda Genuine Parts dengan promo menarik

Di kesempatan istimewa tersebut juga tampak Gerry Salim. Usai menyosialisasikan HDC Tour di SMK Wijaya Putra Surabaya, di sirkuit ini pembalap yang tampil di kelas Supersport 600 tersebut didaulat sebagai instruktur di kelas AHRS. Tak ayal Gerry pun menjadi idola dan panutan para pembalap muda yang masih anak-anak. “Gelaran HDC ini sangat baik. Mewadahi penyuka balap Honda dan menjaring bibit balap potensial,” sebutnya.

Baca juga: YUK KUNJUNGI HONDA DREAM CUP (HDC) SIRKUIT GBT SURABAYA 9-10 OKTOBER 2023, NIH KESERUANNYA!

Tak ketinggalan Andi Gilang yang merupakan pembalap seangkatan dengan Gerry Salim turut angkat bicara. “Senang dengan adanya HDC ini bisa menjadi ajang pebalap Honda menyalurkan hobi dan mengukir prestasi,” lugasnya yang saat ini balapan ARRC kelas ASB 1000 bersama Honda Asia Dream Racing.

Honda HDC Surabaya Starter
Tersedia pula Riding Experience memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk menjajal motor-motor dari Honda di lokasi HDC 2023

Adapun di hajatan HDC Surabaya yang menghadirkan 134 starter, melombakan sembilan kelas utama, yakni Sonic/GTR 150 Expert/novice (HDC 1), Sonic/GTR150 Rookie U-16 (HDC 2), Sonic/GTR150 Beginner U-12 (HDC 3), CBR Pemula (HDC 4), Supermoto tune-up 180cc terbuka (HDC 6), Matic Standar s/d 130cc Wanita (HDC 7), Matic tune up s/d 130cc terbuka (HDC 9), Supermoto 150 standar pemula (HDC 5) dan juga Matic Standar s/d 130cc Pemula (HDC 8) untuk semakin memfasilitasi bakal-bakat pembalap di Indonesia yang beragam. (boi)

Seiring dengan berakhirnya seri pertama HDC Surabaya 2023, berikut nama-nama pemenangnya di tiap kelas:

Honda HDC Surabaya Starter

Honda HDC Surabaya Starter
Cek artikel www.otoplasa.co yang lain di Google News.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *