Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us
MOBIL  

Siapkan Dana Rp 380 Juta Boyong Mitsubishi Xforce

Mitsubishi Xforce

banner Sun Star Motor JuniOtoplasa.co, Tangerang – Penasaran dengan harga Mitsubishi Xforce yang debut perdana secara global premier di Indonesia, maka siapkan dana mulai Rp 379,9 juta hingga Rp 412,9 juta. compact SUV yang mejeng di GIIAS 2023 itu memang tampak sangat menggoda dan siap menjadi idaman baru tak hanya di Tanah Air, melainkan juga Asia Tenggara.

Ini karena Mitsubishi Xforce bakal diproduksi di Indonesia dan menjadi basis ekspor untuk memenuhi permintaan pasar negara tetangga. Seperti penuturan President and Chief Executive Officer Mitsubishi Motors Takao Kato.

380 Juta Mitsubishi Xforce
Desain Mitsubishi Xforce berotot, modern dan futuristik

“Mitsubishi Xforce compact SUV dengan lima tempat duduk dalam pengembangannya difokuskan untuk pasar Asia Tenggara. Semoga menjadi teman yang paling cocok untuk setiap petualangan yang ingin dilakukan oleh para pengemudi, memberi mereka kekuatan ekstra untuk melangkah lebih jauh dan mengalami sesuatu yang baru,” kata Kato di ICE BSD, Tangerang.

Baca juga: TERUNGKAP HARGA THE NEW SUV MITSUBISHI RP 380 JUTA – 420 JUTA

Mengandalkan mesin yang sama dengan saudaranya Xpander, yakni berkode 4A91 DOHC 16 katup 4 silinder, berkapasitas 1.499 cc dengan torsi maksimum 141 Nm/4.000 rpm dan tenaga maksimal 77kW/6.000 rpm. Telah terbukti bertenaga dan responsif, serta irit dalam konsumsi bahan bakar.

380 Juta Mitsubishi Xforce
Ada aura kemewahan di Mitsubishi Xforce

Dimensinya sendiri di kalangan suv kompak adalah yang terlega alias terbesar. Tercatat Mitsubishi Xforce memiliki panjang 4.390 mm, lebar 1.810 mm, dan tinggi 1.660 mm. Wheelbase dari kendaraan mencapai 2.650 mm, dengan ground clearance 222 mm yang tertinggi pula di kelasnya, hingga siap melibas ragam jalanan di Indonesia.

Sebagai SUV tangguh, Xforce mengandalkan suspensi depan MacPherson strut dengan suspensi belakang Torsion beam yang mirip dengan Mitsubishi Pajero. Rodanya berukuran 18 inci dengan sistem pengereman disk brakes.

Baca juga: THE NEW SUV MITSUBISHI LAYAK DINANTI PARA AUDIOPHILE SEJATI, INI ALASANNYA

380 Juta Mitsubishi Xforce
Mitsubishi Xforce mampu memuat 5 orang penumpang

Yang menarik dari desainnya terkesan silky dan solid dengan sentuhan Dynamic Shield yang tampak lebih modern. Side skirt bagian sampang dan sentuhan spoiler belakang menjadikan Xforce tampil lebih berotot dan modern serta futuristik.

Untuk interiornya Mitsubishi Xforce menggunakan kain mélange sebagai pelapis panel instrumen yang tahan terhadap noda. Terdapat juga panel layar head unit besar 12,3 inci yang dapat terintegrasi dengan Smartphone-link Display Audio (SDA). Asyiknya ada background ubur-ubur di head unitnya. Ingat kualitas audionya mendapatkan dukungan dari Yamaha. Jadi apa yang didengar oleh penumpang bakal menghadirkan kualitas suara berwujud sound quality (SQ) dengan akustik yang mumpuni.

380 Juta Mitsubishi Xforce
Posisi mobil selalu dapat terpantau via fitur yang asyik bagi penggemar adventure

Nah bila sudah tertarik, ingat pilihannya hanya ada 2 varian, yakni masing-masing Mitsubishi Xforce Ultimate CVT (Rp412,9 juta) dan Mitsubishi Xforce Exceed CVT (Rp379,9 juta). Perbedaan fiturnya pada Ultimate bisa membuka bagasi belakang dengan ayunan kaki, sementara yang Exceed manual, dan di Ultimate ada fitur tombol penggunaan ion udara yang menjadikan kualitas udara di kabin lebih bersih dan sehat.

Jadi pilih yang mana nih? (boi)

380 Juta Mitsubishi Xforce
Selain di head unit, sistem mode drive dapat dipilih dekat transmisi

Cek artikel www.otoplasa.co yang lain di Google News.

banner Sun Star Motor Juni

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *