Otoplasa.com – Akhir pekan ini media otomotif di Tanah Air lumayan ngegas kasus penjiplakan desain grafis pada motor Gesits pesanan Perusahaan Listrik Negara (PLN). Terungkapnya kasus ini bermula dari medsos akun Facebook Komunitas Pengguna Coreldraw Indonesia.
Seperti yang Otoplasa kutip dari mobimoto.com menyebutkan seorang warganet bernama Putra Jr. membagikan unggahan tentang kekecewaannya karena desainnya diduga dijiplak oleh pihak lain untuk motor Gesits pesanan PLN. Ia menceritakan awal mula desainnya dijiplak oleh pihak yang tak bertanggung jawab. Awalnya ada klien yang mau pesan sticker untuk projek motor. Si klien tersebut pun minta dibuatkan desain oleh Putra.
“Setelah jadi, saya kirim ke klien,” terang Putra.
Dalam kelanjutannya, si klien bilang menunggu persetujuan dari pihak pemesan. Sebelumnya mereka sudah tawar menawar harga dan sepakat di harga tertentu. Namun setelahnya, tak ada kabar lanjutan dari si klien. Karena itulah ia mengaku ‘jemput bola’ dan menanyakan kepastian projek tersebut pada kliennya.
“Belum ada kesepakatan dari pihak terkait,” begitulah jawaban klien seperti dituliskan Putra.
Namun setelah beberapa bulan, ia kaget setelah mendapat kiriman gambar dari seorang temannya yang bilang bahwa desainnya dijiplak. Yang bikin kaget adalah, desainnya tersebut ternyata dipakai untuk motor listrik Gesits pesanan dari PLN. Dari penampakannya, sekilas memang identik dengan desain yang dikirim Putra ke kliennya.
Bahkan, di fanpage resmi PLN Jatim di Facebook, motor Gesits dengan desain serupa dipajang. Berikut penampakan salah satu fotonya yang dipajang di fanpage PLN.id. Hal tersebut pun sontak menyeret banyak warganet untuk mengomentari kasus dugaan penjiplakan. Banyak dari mereka yang menyarankan untuk membawa kasus itu ke kepolisian.
“Lapor mbah. Pencurian hak kekayaan intelektual itu nama nya. soalny uda ada nego dan blm diambil keputusan kok tau tau uda dibuat di tmpt lain,” tulis Urip Wibowo mengomentari unggahan di grup komunitas Motuba.
“Keras mbah industri kreatif, sudah sering terjadi yg seperti ini. Jangankan perorangan gitu, agency periklanan aja masih sering digituin. Misalnya Agency A pitching sama klien yg udah gede, setelah pitching gak ada kabar sebulan duabulan. Eh tau2 campaign dari si klien nongol pake idenya si Agency A, tapi bukan Agency A yg ngeksekusu hehehe sakit tapi tak berdarah mbah,” tambah Valentino Epson.
Lantas seperti apa respon PLN?
Ternyata cukup memberikan klarifikasi via medsos FB pula seperti di bawah ini. Idealnya jika permasalahan ini cepat selesai, tentu lebih bijak terjadi pertemuan antara pihak PLN, produsen motor Gesits dan pemilik desain, Putra Jr. (anto/09-02-2020)