Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Pentas EKI Antara Seni & Empati

Surabaya (Otoplasa.com) – Setelah vakum kurang lebih 10 tahun menggelar pentas di Surabaya, akhirnya Eksotika Karmawibhangga Indonesia (EKI Dance Company Jakarta) kembali mengusung misi kolaborasi seni dengan para siswa YPAC Jakarta. Dengan mengusung tema kekinian khas generasi millenial dalam tajuk utama #LyfeKidsJamanNow

Sebagaimana dijelaskan Presiden Direktur EKI Dance Company, Aiko Senosoenoto pada press conference di Convention Centre, Tunjungan Plaza 3, menjelang gladi resik pertunjukan EKI UPDATE v.3.1 Kamis malam, 26 Juli 2018 lalu. Bahwa pentas di Surabaya selalu membawa kenangan manis bagi EKI Dance Company. Karena beberapa tahun sebelumnya kita pernah sukses menggelar musikal China Moon (2003) dan Miss Kadaluarsa (2008) di Surabaya. Setelah sekian lama, ternyata ada kerinduan mementaskan sesuatu untuk masyarakat Surabaya. Terlebih lagi saat ini Surabaya telah berkembang menjadi kota yang semakin maju, dinamis dan humanis. Seni dan hiburan semakin mendapatkan ruang yang baik di hati masyarakat Surabaya, pungkas Aiko yang optimis bahwa pagelaran yang disajikan EKI Dance Company akan mendapatkan sambutan positif dari penikmat seni Surabaya.

Gayung bersambut, saat sosok Pengusaha muda asal Surabaya, Rheza Sudali bertemu dengan Aiko Senosoenoto. Sebagai salah satu pengagum berat EKI Dance Company, akhirnya pria berkacamata ini bisa mewujudkan harapannya untuk memboyong EKI Dance Company kembali pentas di panggung Surabaya. “Adalah pengalaman yang menyenangkan ketika saya bisa menyaksikan pertunjukan EKI Update di Jakarta. Saya kagum dan terhibur sekali dengan tarian dan drama musikal yang ditampilkan,” tutur Rheza.

Dalam merealisasikan impiannya, ternyata menurut Rheza menghadapi beberapa kendala. Banyak halangan yang muncul, terutama terkait ketersediaan gedung pertunjukan, dana, dan fasilitas lainnya. Beruntung banyak pihak, baik relasi bisnis, donatur serta teman-teman penikmat seni di Surabaya yang terus mendukung hingga akhirnya EKI UPDATE 3.1 bisa tampil di kota tercinta Surabaya. Animo penonton benar-benar diluar ekspektasi. Bahkan pada H-1 penjualan ticket pertunjukan EKI UPDATE 3.1 Surabaya yang rencananya akan digelar selama tiga hari dari Jumat, 27 Juli 2018 sampai dengan hari Minggu 29 Juli 2018, sudah terjual hampir 95%.

“Saya juga sangat merasa bahagia bahwa YPAC Surabaya bersedia menjadi partner kami. Sehingga memberikan nilai lebih pada tujuan diadakannya pertunjukan EKI UPDATE 3.1 Surabaya ini. Tidak saja hati kita yang terhibur oleh pertunjukan yang disajikan, tapi juga terasah kepedulian kita untuk berbagi. Karena seluruh profit dari hasil penjualan tiket pertunjukan selama tiga hari ini akan disumbangkan kepada YPAC Surabaya, imbuh Rheza.

Dari sisi persiapan pentas dan koreografi pertunjukan, Rusdy Rukmarata selaku Sutradara/Koreografer senior EKI Dance Company Jakarta sangat terkesan dengan totalitas para talent siswa YPAC Jakarta, yang turut mendukung sesi Choir (paduan suara) pada pagelaran EKI Update 3.1 Surabaya ini. “Mereka sangat natural dan total dalam penjiwaan. Tidak memiliki beban dan ego, sehingga performa yang disajikan di panggung benar-benar mengalir alami,” jelas Sutradara yang juga menjadi salah satu pendiri EKI Dance Company Jakarta.

Tidak ada kesulitan yang berarti baik pada sesi latihan dan saat pentas. Karena para penari profesional EKI Dance Company bisa melebur dan menjadi pendamping yang baik untuk para talent dari siswa YPAC Jakarta. Terlebih, kedelapan siswa YPAC Jakarta yang turut ambil bagian dalam pagelaran EKI UPDATE 3.1 adalah siswa-siswa pilihan yang berbakat. Salah satu diantaranya siswa YPAC tersebut bernama Alwin, yang menjadi lead vocal pada sesi Choir. Bocah lelaki yang bertubuh kecil penderita difabel ini menyatakan sangat bersyukur dan berterima kasih telah diajak dan diberi kesempatan menggali bakat yang tidak sadarinya. “Saya senang bisa menghibur orang lain juga,” ucap Alwin dengan gaya polosnya.

Pertunjukan EKI UPDATE 3.1 Surabaya bertema #LyfeKidsJamanNow, dibagi dalam beberapa segmen yang ditata unik, dengan urutan sebagai berikut:

– Sesi pertama, Show Choir (Paduan Suara) kolaborasi antara para penari profesional EKI Dance Company dengan 8 (delapan) orang siswa YPAC Jakarta. Sesi Paduan Suara dibuka dengan lagu Kicir-Kicir, dilanjutkan dengan lagu Selayang Pandang dan Yamko Rambe Yamko yang dibawakan oleh bintang tamu, Anton Mirzaputra, vocalist group acapella Jamaica Cafe yang juga seorang difabel.

– Sesi kedua, Dances Performance terbagi dalam 7 (tujuh) fragmen (The Doors, #itsLIT, No Distinction, Movie in My Mind, Halu, BUILDING BLOCK dan #thot). Sarat dengan nafas millenial yang kental baik, secara musik, kostum maupun ramuan artistik secara keseluruhan. Seperti sajian etnik yang berbalut kekinian, tarian yang membawakan keresahan anak muda.

– Sesi ketiga yang merupakan pertunjukan pamungkas berupa Mini Musical yang bertajuk “Hwana Punya Story in New York”. Yang mengkisahkan tentang diaspora Indonesia di Amerika. Ada gank penjual burger asal Nganjuk, yang dipimpin oleh Mba Anita, bersama temannya, Dodo Suhendro MangkubumiPrawironegoro dan Sinta, adik Dodo, serta rekan-rekan mereka: Andri, Siti, Yati, Karsi, Beben dan Somad. Ada juga gank penjual hotdog yang dipimpin Cik Afung dan rombongannya: Akiay, Ling-Ling, Acong, Abun dan Ayang. Suatu hari Sinta menghilang. Ada yang bilang Sinta pergi sama bule. Lalu kemana perginya Sinta??? Anda penasaran??? Segera beli tiketnya dan tonton pertunjukan EKI UPDATE 3.1 Surabaya dari hari Jumat, Sabtu, Minggu. Mulai tanggal 27 Juli 2018 s/d tanggal 29 Juli 2018. Di Convention Centre TP3, Lantai 6. Pertunjukan dimulai pukul 19.30 WIB, dan untuk kenyamanan serta tertibnya pertunjukan, para penonton disarankan hadir 30 menit sebelum pertunjukan dimulai. (Von)

(Dari kiri ke kanan: Rheza Sudali (Producer EKI UPDATE 3.1 Surabaya), Wiwiek Teddy Ontoseno (Ketua YPAC Surabaya), Aiko Senosoenoto (Presiden Direktur EKI Dance Company), Rusdy Rukmarata (Sutradara & Koreografer EKI Dance Company), Surya Setya Mulya (General Manager EKI Dance Company)
(Informasi ticket box pagelaran EKI UPDATE 3.1 Surabaya yang akan dilaksanakan dari tanggal 27 Juli – 29 Juli 2018)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *