Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Pandemi Covid-19, Fuboru Peduli Ojek Online

Otoplasa.com – Semakin terbatasnya ruang gerak para pengemudi ojek online (ojol) akibat mewabahnya pandemic covid-19, mendapat perhatian dari PT Fuboru Indonesia. Atas dasar itulah Fuboru berinisiatif dengan membagikan ratusan paket makanan kepada para ojek daring.

“Ya selama wabah virus corona ini, kami berinisiatif dengan membagikan makanan kepada pengedara ojek online di Sidoarjo dan Surabaya. Mudah-mudahan para pengendara ojol tetap semangat, bisa menjaga kesehatan, serta senantiasa menerapkan social distancing,” kata Suliono, Manajer Promosi PT Fuboru Indonesia kepada Otoplasa, Selasa (15/04) pagi.

Menggunakan minibus operasional perusahaan, ratusan paket makanan tersebut bergerak menuju Surabaya. Ketika melewati kawasan Bungurasih yang memang banyak sekali para ojol mangkal, sontak puluhan bingkisan makanan telah terbagi. Kemudian mobil pun menuju ke Jalan Ahmad Yani Surabaya.

“Syukurlah akhirnya habis sudah paket makanan untuk para ojol. Rencananya selain hari ini, besok kita akan melakukan hal yang sama tapi lokasinya berbeda,” wanti Suliono.

Sementara itu Presiden Direktur PT Fuboru Indonesia, Agung Heryan Widigdo di tempat terpisah berpesan supaya pembagian paket bingkisan makanan tidak menimbulkan kerumunan. “Semoga senantiasa tertib dan teratur. Kita bisa kok melawan Covid-19 secara bersama-sama,” terangnya.

Subeki, salah seorang pengendara ojol mengaku gembira dengan pembagian makanan dari Fuboru. Menurutnya wabah corona menjadikan penghasilannya menurun drastis. “Dulu sebelum ada corona, sehari bisa mendapatkan order minimal 15 atau 20 kali. Kini sehari terkadang dua bahkan tak ada,” ungkapnya.

Mari senantiasa jaga kesehatan kita!
Biasakan cuci tangan dengan sabun. Jaga jarak dan jangan berkerumun, serta gunakan masker saat keluar rumah. (anto/15-04-2020)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *