Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Nuansa Valentine & Imlek Warnai Gebyar Wirausaha Mitsubishi

otoplasa.com – Sungguh keren Gebyar Wirausaha Mitsubishi yang digelar PT Sun Star Motor Surabaya di ballroom Hotel Mercure Surabaya, Jumat (15/02) malam. Acara gathering untuk para konsumen juragan pemakai Mitsubishi ini berlangsung dengan nuansa Valentine dan Imlek.

Tak ayal sorot lampu merah dan merah muda mewarnai hampir selama acara berlangsung. Beragam tarian modern yang dipadukan sentuhan Valentine dan Imlek sangat mempesona pengunjung yang hadir. Rata-rata tamu undangan terpuaskan dengan suguhan yang diberikan PT Sun Star Motor.

Tercatat lebih dari 100 tamu undangan hadir memeriahkan acara yang digelar 3 bulanan ini. Tampak pula Andreas Simanjuntak, Promotion Dept PT MMKSI dan Brigita Maria Trienawaty, Branch Manager PT Sun Motor Star Surabaya. Selain lebih mengenalkan produk terbaru LCV Mitsubishi kepada konsumen, juga dimaksudkan menjaga hubungan silahturahmi yang saling menguntungkan.

“Kita ingin mempromosikan produk terbaru dan berusaha meningkatkan penjualan LCV di area Surabaya. Harapannya kepercayaan konsumen semakin percaya dengan keunggulan produk dari Mitsubishi,” ungkap Andreas.

Selain Triton, khusus LCV Mitsubishi masih mengandalkan L 300. Sedangkan Colt T120S telah berakhir masa tugasnya mengisi jajaran produk dari Mitsubishi. “Colt T120S telah dihentikan produksinya dan kini pilihan ada pada L 300 serta Triton,” ujar Andreas.

Untuk kontribusi kendaraan niaga, Mitsubishi L300 pangsa pasar sebesar 69,7 persen pada penjualan nasional. Dimana Jawa Timur di atas 80 persen. Selama acara LCV Party, Mitsubishi memberikan penawaran menarik untuk konsumen dengan hadiah langsung LCD TV 24 inchi.

“Khusus L300 cukup uang Rp3 juta dan hadiah langsung LCD TV 24 inchi,” pungkas Titut Hari Pramudi, Marketing Suport Manager Jatim dan Bali PT Sun Star Motor. (anto)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *