Jakarta – Mudik menaiki kendaraan Mercedes-Benz jangan khawatir selama perjalanan. Pasalnya Mercedes-Benz Indonesia membuka posko servis di 4 titik layanan pertolongan, yaitu Sumber Adventure Center (Kebumen), Rumah Makan Sendang Wungu (Alas Roban Jawa Tengah), Rumah Makan Duta I dan II (Ngawi) serta Rumah Makan Taman Sari (Tuban), Jawa Timur.
Tak ketinggalan ada 7 bengkel dealer yang tersebar di Jakarta (Hartono Raya Motor dan Adedanmas), Bandung (Citrakarya Pranata), Yogyakarta (Kalimas Arubu Indonesia), Semarang (Hartono Raya Motor) dan Surabaya (Hartono Raya Motor Surabaya dan Kedaung Satriya Motor).
Eko Setyodiwarno, Deputy Director Commercial Vehicle Services, Technic & Training Mercedes-Benz Indonesia berharap program ini dapat mendukung segala kebutuhan teknis kendaraan untuk kelancaran perjalanan pengguna kendaraan komersial Mercedes-Benz baik dari kategori kendaraan penumpang, bus, van ataupun truk.
“Layanan ini berupa penyediaan pos koordinasi (posko) yang siap siaga selama 24 jam dengan para mekanik yang siap memberi saran dan bimbingan teknis, pemeriksaan gratis, layanan darurat di tempat, hingga menyediakan dukungan layanan pasca jual selama 24 jam di masa mudik Lebaran tahun ini. Seluruh layanan diberikan secara gratis. Para pelanggan hanya akan dikenakan biaya penggantian spare part,” papar Eko Setyodiwarno.
Program ini akan dikawal lebih dari 36 teknisi yang siap membantu di posko layanan dan 14 teknisi di bengkel siaga. “Kami yakin dapat memberikan kontribusi positif bagi keselamatan perjalanan selama Libur Lebaran 2017,” tutur Ralf Kraemer Managing Director Commercial Vehicle Department Mercedes-Benz Indonesia .
Berikut ini daftar service point Mercedes-Benz Commercial Vehicle sepanjang jalur mudik 2017.
– Kebumen : Sumber Adventure Center, Jl. Raya Kutoarjo–Kebumen KM. 3.5, Jawa Tengah. Wahyu Tri Gumelar ; Contact Number : 08111977536.
– Alas Roban : RM. Sendang Wungu, Jl. Semarang–Kendal KM. 10 Gringsing, Jawa Tengah. Sulasno ; Contact number :08111975969.
– Ngawi : RM. Duta I & Duta II, Jl. Raya Solo Km. 6 Ngawi, Jawa Timur. Stevyn Markus Patty ; Contact Number : 08111973840.
– Tuban : RM Taman Sari, Jl. Raya Km. 4 Tuban, Jawa Timur. Abdul Hidayat ; Contact number : 0811 1972 767.
Standby Workshop/ Dealer
1. Jakarta
– PT Hartono Raya Motor, Jl. Daan Mogot Km. 1 No. 99, Jakarta 11510 ; (021) 560 5200, 566 0055, 566 006.
– PT Adedanmas, Jl. T. B. Simatupang Kav. 5 Jakarta 12430 ; (021) 765 3366, 751 0948, 751 0950, 765 9668.
2. Bandung
– PT Citrakarya Pranata, Jl. Soekarno-Hatta No. 727, Bandung ; (022) 730 3053, 0811 245 688, 0812 8666 7256.
3. Yogyakarta
– PT Kalimas Arubu Indonesia, Jl. Raya Yogya-Solo KM. 9, Yogyakarta 55282 ; (0274) 488 130, 0858 6839 7777, 0812 8666 3621.
4. Semarang
– PT Hartono Raya Motor, Jl. Raya Semarang Kendal Km. 10 Tambak Aji, Semarang 50185 ; (024) 866 5858, 0817 4122 800, 0812 8666 3650.
5. Surabaya
– PT Hartono Raya Motor, Jl. Demak 166 – 170, Surabaya 60172 ; (031) 532 1481, 531 4417, 531 1306, 535 3271.
– PT Kedaung Satrya Motor, Jl. Citra Utama blok CG kav. 5, Citraland Surabaya 60219 ; (031) 511 61111. (ton)