Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Nih 5 Tips Saat Di Rumah Saja Bagi Pemilik Mobil

Otoplasa.com – Himbauan Pemerintah untuk tetap tinggal di rumah ditambah ada sebagian wilayah yang telah menerapkan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar), menyebabkan kendaraan seakan tak terpakai. Supaya performa mobil tetap terjaga ada 5 tips yang wajib dipahami.

1. Senantiasa jaga performa baterai atau aki.
Bagaimanapun usia aki sangat tergantung dari pemakaian kendaraan itu sendiri. Bila mobil lama tak dipakai, berpeluang daya aki akan tersedot habis, sehingga bakal menimbulkan kesulitan bila suatu waktu nanti mesin mobil akan dihidupkan. Supaya aki awet, idealnya Anda memiliki alat charger aki. Dengan alat ini maka voltase aki akan senantiasa terjaga meski mobil tak terpakai dalam waktu lama.

2. Kendarai mobil di sekitar rumah.
Dengan mengemudikan mobil di sekitar kompleks selama belasan menit, maka memberikan kesempatan kepada aki untuk men-charge ulang. Selain itu juga memberikan sirkulasi bagi pelumas maupun cairan radiator. Hanya saja bagi yang tempat tinggalnya di gang atau jalan sempit bakal cukup merepotkan ketika harus mengeluarkan mobil. Terlebih bila area wilayah cukup terisolasi akibat banyak portal yang terpasang. Solusinya Anda cukup memanaskan mesin setiap hari selama 5 menit atau lebih. Oh ya jangan lupa bagian knalpot berada di sisi luar, jangan menghadap masuk ke dalam rumah supaya polusi cepat terbuang keluar.

3. Senantiasa cek oli dan cairan lainnya sesuai dengan level yang dianjurkan.
Periksa ketinggian oli maupun cairan radiator sesuai batas minimal yang dianjurkan. Bila kurang segera tambah dan Anda pun bisa mengecek apakah ada kebocoran di bawah kolong mobil. Hal ini bisa menghindari permasalahan ketika mobil akan kembali digunakan.

4. Senantiasa cek tekanan angin pada ban.
Lama tak dipakai, ban pun bisa kempes lebih cepat daripada saat digunakan. Hal ini wajar karena ban tak berputar sementara tekanan tertuju pada satu sisi saja. Untuk itu periksa tekanan ban secara rutin dan tak ada salahnya Anda memiliki pompa angin otomatis yang bisa menjaga tekanan angin sesuai buku anjuran. Tentu bakal merepotkan jika suatu saat nanti mobil akan dipakai tapi ban kempes semua.

5. Cuci mobil secara rutin.
Untuk yang memiliki ruang parkir di garasi tak ada masalah. Namun bagi yang tak punya, maka mobil pun kerap terkena terpaan hujan dan sinar matahari bahkan kotoran burung. Untuk itu biasakan senantiasa bersih dengan cara dicuci.

Bagaimana?
Tak cukup sulitkan menjaga kendaraan sendiri saat di rumah saja. (anto/25-04-2020)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *