Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Lolosnya Carlos Ghosn Libatkan Mantan Green Beret

Otoplasa.com – Semakin menarik saja menyimak lolosnya mantan big boss Renault-Nissan, Carlos Ghosn dari sistem peradilan Jepang. Ghosn yang masih dalam status penahanan, mampu melepaskan diri hingga ke Lebanon. Negara yang tak punya perjanjian ekstradisi dengan Jepang.

Sebelumnya beredar spekulasi bahwa pria berusia 65 tahun dengan kewarganegaraan ganda Prancis, Libanon dan Brasil tersebut memanfaatkan tas musik sebagai tempat persembunyian, hingga berhasil terbawa ke bandara. Ditenggarai ada keterlibatan tentara bayaran yang ahli dalam mengatur strategi pelarian. Hanya saja semuanya dibantah oleh Ghosn dan dia sendiri yang merancang pelariannya tanpa melibatkan anggota keluarganya.

Percaya?
Bisa ya dan bisa tidak.
Mengingat usia Ghosn terbilang senja tetapi tak dipungkiri sebagai pria yang pernah berkuasa, bagaimanapun link koleganya tersebar di seluruh dunia. Mengingat status kewarga-negaraannya yang ganda, menunjukkan bahwa dia lumayan istimewa.

Nah kabar terbaru yang menghebohkan adalah ulasan dari Autonews yang menyebutkan Ghosn bisa kabur karena menyewa tentara bayaran mantan anggota Green Beret. Baret Hijau merupakan pasukan khusus Angkatan Darat Amerika Serikat. Terkenal memiliki kemampuan operasi intelijen dan beladiri serta penyamaran.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *