Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Kali Pertama Bali Umumkan ASEAN NCAP Honda Accord

Otoplasa.com – Sejarah tercipta di Bali, Indonesia, sebagai tuan rumah acara penghargaan uji kecelakaan yang dilakukan oleh ASEAN NCAP (New Car Assessement Program for Southeast Asia) pada Jumat (21/11). Bila selama ini ajang uji kecelakaan mobil baru selalu di luar negeri, maka Bali wajib berbangga. Pada event ini sekaligus mengabarkan bahwa Honda Accord generasi ke-10 menerima peringkat 5 bintang.

Peringkat tersebut merupakan penilaian tertinggi yang diberikan berdasarkan uji tabrak dan kelengkapan fitur keselamatan pada sebuah mobil. All New Honda Accord mendapatkan peringkat 5 bintang dengan nilai total sebesar 91,79 dari 100, setelah melalui serangkaian uji tabrak termasuk uji dampak frontal offset, uji dampak samping, dan evaluasi fitur keselamatan. Dalam tes tersebut, generasi terbaru dari Accord ini mendapatkan skor mengesankan yakni 49.07 untuk perlindungan terhadap penumpang dewasa (Adult Occupant Protection), 23.28 poin untuk perlindungan terhadap penumpang anak-anak (Childs Occupant Protection), dan 19,44 untuk Safety Assist Technologies (SATs).

Honda Accord generasi kesepuluh secara resmi diluncurkan di Asia Tenggara dimulai dari negara Thailand pada Maret 2019, diikuti oleh Indonesia pada bulan Juli, Filipina dibulan September, serta Singapura dan Vietnam pada bulan Oktober.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *