Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us
MOTOR  

Indomobil Group – JLM Auto Indo Distributor Harley Davidson Pasar Indonesia

Indomobil JLM Harley Davidson

Otoplasa.co – Nafas Harley Davidson kembali menggeliat di Indonesia setelah Indomobil Group menjadi distributor eksklusif resmi motor premium asal Amerika Serikat. Yang menjadi distributor resmi itu adalah PT JLM Auto Indo yang merupakan anak perusahaan Indomobil Group.

Perjanjian kerjasama ini mulai berlaku pada 1 Januari 2023. Informasi yang membanggakan bagi penggemar Harley-Davidson tepat diumumkan Rabu (07/07) hari ini. Bahkan tak hanya motor, PT JLM Auto Indo juga melayani penyediaan suku cadang serta aksesoris Harley-Davidson di Indonesia.

Indomobil JLM Harley Davidson Dengan adanya perjanjian eksklusif ini, PT JLM Auto Indo mendapatkan hak untuk membeli, menjual kembali, melakukan layanan purna jual motor Harley-Davidson di Indonesia, menjual suku cadang serta aksesoris merek yang sama di Tanah Air.

PT JLM Auto Indo merupakan perusahaan joint-venture antara Indomobil Group, salah satu distributor dan manufaktur otomotif terbesar di Indonesia bersama Inchcape, distributor berbagai merek otomotif ternama di dunia.

“Kami sangat bangga dapat mengumumkan kemitraan kami bersama Harley-Davidson, melalui anak perusahaan Indomobil Group, PT JLM Auto Indo,” ujar , Andrew Nasuri dari PT Indomobil Sukses Internasional (Tbk).

Indomobil JLM Harley Davidson “Melalui kerjasama sebagai distributor ekslusif, JLM akan menjadi distributor resmi bagi motor Harley-Davidson serta akan menggunakan fasilitas yang kami miliki untuk pengembangan diler serta pengembangan merek Harley Davidson di Indonesia,” lanjutnya.

Perjanjian yang akan mulai efektif pada 1 Januari 2023 ini juga memungkinkan Harley-Davidson untuk memperkuat posisi merek dan membuktikan komitmen kepada para pengguna dan pencinta Harley-Davidson di Indonesia.

Indomobil Group sebagai distributor dan manufaktur merek-merek mobil ternama di Indonesia, merasa bangga dapat menjalin kerjasama dengan Harley-Davidson melalui JLM. “Kami merasa bangga dapat menjalin kerjasama eksklusif dengan Harley-Davidson yang sudah berkiprah di Indonesia sejak tahun 1997. Komitmen kami bersama Harley Davidson adalah terus membangun, mengembangkan dan menjaga komitmen kami terhadap pelanggan dan pencinta motor besar di Indonesia dan tentunya terhadap industri otomotif Tanah Air,” demikian tutur Andrew sambil menutup pembicaraan.

Indomobil JLM Harley Davidson Sebagai informasi, Indomobil merupakan salah satu perusahaan otomotif terbesar di Indonesia. Indomobil fokus dengan mengembangkan segmen pasar otomotif terintegrasi, seperti: mobil penumpang, mobil komersial, kendaraan dan alat berat, penjualan suku cadang, lembaga pembiayaan, logistik, serta bisnis penyewaan mobil. Bisnis otomotif terintegrasi merupakan tambahan/peningkatan nilai bagi rantai penyediaan kendaraan. Indomobil merupakan distributor resmi bagi merek-merek mobil penumpang lainnya seperti Audi dan Volkswagen, Nissan, Suzuki, Jaguar, Land Rover dan Kia, juga kendaraan komersial yaitu Hino, Renault Trucks dan Volvo Trucks. (*/boi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *