Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Gila Tiap Singgah Sirkuit Catat Rekor

Honda Civic Type R
Portugal (otoplasa.com) – Para penyuka kecepatan ala mobil balap dan ingin memiliki versi jalan raya atau telah diproduksi secara massal, sekali lagi harap mempertimbangkan keberadaan Honda Civic Type R. Sedan hatchback yang telah dipasarkan di Indonesia dengan harga lebih dari Rp 1 miliar ini, kembali menorehkan prestasi yang bikin decak kagum.

Usai dijajal pembalap WTCR, Tiago Monteiro kembali Civic Type R mengukir rekor tercepat di Sirkuit Estoril, Portugal. Mobil berpenggerak roda depan ini mencatatkan waktu 2 menit 1,84 detik.

Dengan torehan gemilang ini, maka total Civic Type R telah mengoleksi rekor di 5 sirkuit terkenal dunia, yang sebelumnya tercatat di ;
1. Hungaroring, Hungaria.
2. Silverstone, Inggris.
3. Spa-Francorchamps, Belgia dan,
4. Nürburgring, Jerman.

“Kami datang ke sini dengan tujuan untuk mengalahkan rekor lap yang dibikin mobil sebelumnya. Tentu bukan hal yang mudah karena Anda harus yakin dengan kemampuan mobil yang Anda kemudikan untuk menaklukkan Estoril. Dan Type R terbaru ini begitu bertenaga, mudah dikendalikan dan membikin penuh percaya diri. Hasilnya kami mampu mengalahkan rekor yang lama,” ujar Monteiro.

“Tipe R terbaru adalah evolusi besar. Benar-benar mobil yang berbeda dalam hal desain, aero, suspensi, geometri, mesin, dan lebih dari apa pun ketika mengemudikannya,” imbuhnya usai melahap sirkuit sepanjang 4,2 km.

Karakter Estoril pun cukup sulit, karena memiliki 2 tikungan tusuk konde dengan lintasan yang panjang. Artinya disini juga butuh power besar ketika mobil diajak berakselerasi secara penuh, dengan dukungan sistem pengereman yang mumpuni dan keseimbangan pengendalian mobil. Namun berkat dukungan daya sebesar 320 PS VTEC Turbo, Type R benar-benar bakal menjadi momok bagi seluruh sirkuit di seluruh dunia. (ton)

Honda Civic Type R berhasil menaklukkan Sirkuit Estoril
Melibas tikungan menjadi kelebihan pengendalian Civic Type R
Pembalap WTCR, Tiago Monteiro akui Civic Type R mobil produksi massal yang berbeda

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *