Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Fabio Quartararo Keringat Dingin Marc Marquez ke Ducati

Fabio Quartararo Marquez Ducati

banner Sun Star Motor Juni

Otoplasa.co, Lombok – Pembalap Yamaha, Fabio Quartararo mengungkapkan tahun depan persaingan akan semakin sulit, terlebih setelah Marc Marquez pindah dari Honda ke Ducati. Juara dunia enam kali di kelas premiere itu bakal membikin banyak pembalap keringat dingin.

The Baby Alien mungkin sudah dua tahun lamanya tidak merasakan kemenangan bersama Repsol Honda. Namun seiring kepindahannya ke Ducati, dia akan kembali berada di barisan terdepan bertarung dengan pembalap papan atas lainnya. Marc Marquez akan kembali menjadi pembalap menakutkan dan siap merebutkan podium pertama.

“Dia akan membikin semua kesulitan. Marc adalah referensi pada 10 tahun terakhir dan dia akan menggunakan motor yang sangat kompetitif. Jadi ya, saya pikir dia akan membuat hidup kami menjadi sangat sulit tahun depan,” tutur Fabio Quartararo.

Baca juga: FABIO QUARTARARO YAKIN KIPRAHNYA BIKIN TOPRAK RAZGATLIOGLU TAK MAU KE MOTOGP

Selama 11 tahun bersama Honda, sepak terjang Marquez membikin banyak rekor tercipta. Kini setelah menyatakan putus kontrak dan meninggalkan Honda pada akhir musim 2023, Marquez sudah akan bersiap menunggangi motor Ducati. Walaupun tim Ducati mana yang akan diperkuatnya belum memberikan peryataan resmi.

Namun rumor menyebutkan tim rujukannya adalah Gresini Ducati, dimana dia akan kembali bertandem dengan adik kandungnya, Alex Marquez. Dengan mendapatkan motor terbaik saat ini, besar kemungkinan Marquez akan kembali bersinar.

Disinggung apakah dirinya tertarik dengan langkah berani yang diambil Marc Marquez, Quartararo menyebutkan dia belum ada rencana ke arah sana. “Saat ini, itu adalah sesuatu yang tidak ada dalam pikiran saya,” tegas Quartararo.

Baca juga: FABIO QUARTARARO KENA PRANK KEHADIRAN INSINYUR F1 LUCA MARMORINI

Sebagai pembalap yang selama ini kerap mengirimkan gambar-gambar sindiran lucu kepada Marc Marquez melalui media sosial, saat keduanya dikalahkan oleh para pembalap Ducati, Quartararo menyebutkan tahun depan tak lagi sama. Bisa jadi gambar yang akan dipilihnya akan berubah.

“Ducati akan menjadi tantangan besar bagi Marc. Bersama Honda saja dia sudah cukup cepat, hanya karena kesalahan saja dia kerap terjatuh. Tapi tak dapat dipungkiri dia benar-benar cepat,” ujar Quartararo yang memiliki kontrak dengan Yamaha hingga 2024.

“Jadi mari kita lihat tahun depan, dia adalah pembalap aktif yang memiliki delapan gelar juara dunia, yang lebih banyak dari pembalap lainnya yang sama-sama berlaga di tahun depan,” wantinya.

Baca juga: AKHIRNYA GRESINI RACING DUCATI JADI PILIHAN MARC MARQUEZ

Tentang peluangnya di MotoGP Indonesia, Quartararo melihat ada potensi dia bersama timnya akan menerobos ke barisan depan. Itu karena setingan motornya mulai menyatu dengan keawetan pada ban belakang. “Saya memiliki harapan tinggi di sini berkat ban belakang dari data tahun lalu yang sangat positif untuk balapan nanti. Jadi semoga saja kami mampu bersaing dengan yang lain,” urai Quartararo.

Tak kalah menarik bila tahun lalu MotoGP Mandalika diguyur hujan lebat, tahun ini diperkirakan berlangsung cerah dan ada peluang gerimis. Jadi semakin penasaran bila kondisi cuaca berlangsung dengan aspal kering. (boi)

Cek artikel www.otoplasa.co yang lain di Google News.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *