Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Akhirnya Michael Schumacher Naik Mercedes AMG

Rangsang Reaksi Neuron Otak

Schumacher Naik Mercedes AMG

Otoplasa.co, Jerman – Upaya keluarga Schumacher mengobati Michael Schumacher benar-benar all out dan tak mengenal rasa lelah. Kali ini metode pengobatan demi merangsang reaksi neuron otak sang juara dunia F1 tujuh kali itu dengan menaikkannya ke dalam kabin sportcar Mercedes AMG. Harapannya dengan terdengar suara yang familiar dikala masih sehat, ada kemajuan pada respon Schumi.

Demikian surat kabar Jerman BILD melaporkan hal baru yang dicoba oleh tim dokter keluarga Schumacher. Dengan menaiki mobil Mercedes dan mendengar auman mesin yang sangar saat dipacu di lintasan, diyakini akan menstimulasi otaknya.

Schumacher Naik Mercedes AMG
Salah satu sportcar Mercedes AMG (ilustrasi)

Sebagai informasi 29 Desember 2023 adalah memasuki satu dekade Schumi menjalani perawatan usai terjatuh ketika bermain sky. Bila selama ini pria yang Januari 2024 nanti berusia 55 tahun terkenal karena aktifitasnya yang padat, maka semenjak itu dia telah terbaring tanpa bisa melakukan beragam kesibukkan. Kehidupannya berubah 180 derajat dengan mengandalkan pengawasan dari keluarga dan kolega terdekat.

Baca juga: Miris Media Jerman Wawancara Palsu Michael Schumacher Via AI Chatbot

Tercatat seharian penuh selama 24 jam, Schumi menerima perawatan dari 15 dokter, therapi, dan asisten. Demi melindungi privasi keluarga, istrinya Corinna, sangat selektif membatasi siapa saja yang bisa menengoknya di rumah mereka di Swiss. Dan yang baru ini berkomentar usai berkunjung adalah Jean Todt. Teman dekat Schumacher dan mantan kepala tim Ferrari yang mengantarkan Schumacher meraih gelar juara dunia.

“Schumacher terjaga bersama keluarganya, namun dia tak seperti dulu,” ungkap Todt.

Kondisi lebih miris juga diungkapkan Nicola Acciarri, ahli bedah saraf dari Bologna. Menurutnya tak adanya aktifitas fisik pada tubuh Michael Schumacher, maka akan mempengaruhi kekuatan dan kondisi tubuhnya, yang terbaring bertahun-tahun di ranjang.

Baca juga: Putra Schumacher Terancam Nggak Balapan 2 Tahun

“Berkat cinta keluarganya dan perawatan yang sangat mahal, Michael bisa bertahan untuk hidup pasif. Dan selama 10 tahun itu tidak pernah ada pembicaraan tentang kemajuan, tetapi Anda tidak tahu betapa rumit merawatnya. Selain kerusakan neurologis ada masalah lain yang sulit ditangani seperti penurunan berat badan dan tonus otot, pengerasan sendi, belum lagi risiko luka di tempat tidur,” papar Acciarri.

Akankah upaya medis dengan memberikan rangsangan suara bagi Schumi ke lintasan balap dengan Mercedes AMG dapat memberikan hasil signifikan?
Tentu kita semua berharap ada hasilnya. Semoga Schumi bisa kembali bangkit. (ton)

Cek artikel www.otoplasa.co yang lain di Google News.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *