Otoplasa.co, Surabaya – PT Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha STSJ) selaku Main Dealer motor Yamaha area Jawa Timur dan Nusra kembali memanjakan para konsumen setianya. Kali ini akan menggelar ‘Lexi Owners Rush Day’ pada Minggu, 15 Desember 2024 dengan titik kumpul di Yamaha Land Jalan Panglima Sudirman, Surabaya.
Acara yang dikemas khusus untuk para bikers Yamaha Lexi LX155 ini akan mengajak berkeliling hingga menuju ke Pos 5 sampai menuju garis finish. Asyiknya tersedia beragam hadiah total senilai Rp 1,5 juta berupa Free BBM, T-shirt, Lunch, serta Voucher Belanja senilai 100K. Semua peserta berkesempatan mendapatkannya saat mengikuti Lexi LX Owners nanti.
Oh ya info menarik lainnya adalah semua peserta bisa mengikuti acara ini tanpa mengeluarkan uang pendaftaran alias gratis. Dimana hal ini merupakan apresiasi dari Yamaha STSJ untuk bikers pengguna Yamaha Lexi.

Bagi yang berminat dapat segera mendaftarkan diri melalui barcode yang sudah tersedia. Jadi segera buruan karena kuota sangat terbatas. Untuk info lebih lanjut dapat menghubungi 085784735013 atau selalu follow IG @yamahafriends.
Sepintas tentang Yamaha Lexi LX155 merupakan motor dengan value terbaik saat ini. Matik ini telah mengusung mesin baru 155 cc yang lebih bertenaga. Terkenal efisien dalam mengkonsumsi bbm sekitar 41 km/liter. Teknologi unggulannya berupa forged piston, DiASil cylinder, dan Variable Valve Actuation (VVA) untuk performa yang optimal di berbagai putaran mesin.
Karakter mesinnya sangat cocok untuk penggunaan harian, terutama di jalanan perkotaan. Akselerasi awal yang ringan membuatnya sangat responsif dalam kondisi stop-and-go, tanpa mengorbankan efisiensi bahan bakar.
Yamaha LEXi LX 155 juga mempunyai bobot teringan yaitu 116-118 kg diantara skutik MAXI lainnya yang dapat mendukung kelincahan pada saat berkendara di perkotaan. Tidak lupa LEXi LX 155 sudah dilengkapi dengan full LCD Speedometer dengan desain yang semakin futuristic dan informatif. Sehingga pengendara dapat tampil lebih percaya diri saat berkendara. Selain kepraktisan dan kenyamanan tentunya dari segi efisiensi bahan bakar juga menjadikan LEXi LX 155 menjadi pilihan motor yang ekonomis dan ramah lingkungan.
LEXi LX 155 hadir dalam tiga varian yaitu LEXi LX 155 Connected ABS yang hadir dengan warna Magma Black dan dipasarkan dengan harga Rp 32.687.000 on the road Surabaya, LEXi LX 155 S Version hadir dengan warna Magma Black, Elixir Dark Silver, dan Matte Red dan dipasarkan dengan harga Rp 29.496.000 on the road Surabaya, Serta LEXi LX 155 Metallic Black, Matte Grey, dan Metallic Red dipasarkan dengan harga Rp 27.649.000 on the road Surabaya. (boi)