Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us
MOBIL  

Wuling Almaz RS Dari WIND Ke WISE ADAS IoV

Wuling Almaz Digital Popular Brand
Otoplasa.co – Wuling Motors (Wuling) lumayan getol meningkatkan fitur kecanggihan produknya secara bertahap. Cukup satu model melalui SUV andalannya, kini hadirlah varian Wuling Almaz RS yang tersemat fitur anyar Wuling Interconnected Smart Ecosystem (WISE) yang terdiri dari Advanced Driving Assistant System (ADAS) dan Internet of Vehicle (IoV).

Wuling Almaz RS Sebelumnya Wuling Almaz bermodalkan fitur Wuling Indonesian Command (WIND) yang berupa perintah suara berbahasa Indonesia. Seiring persaingan SUV yang semakin ketat, Almaz RS pun menjadi lebih canggih dan memudahkan pemiliknya dalam berinteraksi ke level yang lebih tinggi lagi.

“SUV ini telah dilengkapi dengan terobosan terkini sebagai perwujudan komitmen Wuling dalam memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat dan menyajikan kemudahan dalam berkendara. Melalui Almaz RS, kami berharap konsumen dapat terus melaju menuju kehidupan yang lebih baik sejalan dengan Drive For A Better Life,” kata Yin Yi selaku Brand and Marketing Director.

Huruf RS setelah nama Almaz memiliki kepanjangan Rising Star. Almaz RS merupakan flagship model dari Wuling yang dibekali beragam teknologi terkini. Selain itu juga menekankan desain eksterior dan interior yang modern, pengalaman berkendara yang unik, serta fitur kenyamanan dan keamanan yang kompetitif di kelasnya, yang mampu mendeskripsikan SUV ini sebagai Rising Star.

Penamaan ini pun identik dengan jajaran flagship mobil Honda yang mengusung istilah RS yang berarti Road Sailing. Yang menjadi catatan perbedaannya, RS di model-model Honda yang dipasarkan di Indonesia lebih dominan di pernak-pernik aksesoris, sedangkan RS di Wuling selain aksesoris ada peningkatan beragam fitur canggih.

Wuling Almaz RS Bila ditelaah lebih lanjut, fitur WISE ADAS pada Almaz RS bisa bekerja optimal dengan perpaduan dari beragam teknologi yang terintegrasi berupa Adaptive Cruise Control (ACC), Bend Cruise Control (BCC), Lane Keeping Assist (LKA), Lane Departure Warning (LDW), Traffic Jam Assistance (TJA), hingga Intelligent Cruise Assistance (ICA).

Tak ketinggalan fitur-fitur pada IoV seperti Vehicle Remote Control, Bluetooth Key, Vehicle Positioning, dan Geo-fencing Security yang dapat dioperasikan melalui smartphone. Ada juga beberapa fungsi IoV tersedia melalui Head Unit mulai dari Online Navigation, Online Music, serta Internet Messaging App. Intinya SUV Wuling Almaz RS jadi yang paling canggih dengan harganya yang kompetitif.

Tentang eksterior, SUV Wuling ini didukung oleh beragam sentuhan berbeda, yakni integrated future eyes LED dan dynamic tail design pada bagian bumper. Beralih ke bagian interior, Almaz RS juga dibekali dengan desain interior yang modern dengan fitur wireless charging pad, built in air ionizer, pembaharuan pada tampilan head unit, serta beberapa tombol tambahan pada lingkar kemudi yang membantu pengguna untuk mengaktifkan berbagai fitur tanpa menggangu fokus berkendara.

Wuling Almaz RS Perihal fitur pendukung lainnya, Almaz RS diakomodasi oleh panoramic sunroof, start-stop button, 360o Camera, Electric Parking Brake (EPB) dan Auto Vehicle Holding (AVH), Traction Control System (TCS), Hill Hold Control (HHC) Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake force Distribution (EBD), Brake Assist (BA), Electronic Stability Control (ESC), Tire Pressure Monitoring System (TPMS), Front & Side Airbag hingga Emergency Stop Signal (ESS).

Kejutan lainnya bagi konsumen yang tertarik memboyong Wuling Almaz RS ADAS bakal mendapatkan mainan paling disukai saat ini, yaitu drone. “Pelanggan yang melakukan prebook berkesempatan mendapatkan Smart Gift DJI Drone serta Superior Free Maintenance 5 tahun atau 100.000 km untuk 3.000 pembeli pertama tentunya dengan syarat dan ketentuan berlaku,” tandas Yin Yi.

Tertarik dengan SUV Tiongkok ini yang ditawarkan di bawah Rp 400 juta? (anto/20-03-2021)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *