Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Sepeda Balap Carbon Tarwi Seberat 7 Kg

tarwi sepeda balap
tarwi sepeda balap
Otoplasa.com – Mengayuh sejauh ribuan km tentu membutuhkan sepeda yang layak dan tahan banting selama di perjalanan. Untuk hal ini Tarwi menggunakan United Bike model Sterling Carbon R021.
tarwi sepeda balap
Tarwi bersama H Ircham (dua dari kiri) yang meminjami sepeda carbon untuk Tour de Java is Back 1100 km

Roadbike seharga puluhan juta rupiah itu sayangnya Tarwi tak punya. Beruntung sekali berkat koleganya, dia mendapatkan pinjaman dari H Ircham, Ketua CCC (Custom Cycling Club) Solo. “Dipinjami sama teman setelah mengetahui rencana saya gowes dari Surabaya ke Jakarta,” kata Tarwi kepada Otoplasa.

Pria peraih medali emas balap sepeda di Phonm Penh saat ajang Ganefo 1966 ini menceritakan sepeda carbon yang dikayuhnya hanya seberat beberapa kg. “Enteng sekali mungkin sekitar 7 kg,” terangnya.

H Ircham yang sempat bertemu dengan Tarwi jelang etape 4 di Jogjakarta mengaku sangat kagum akan semangat teman seperjuangannya sebagai sesama pencinta sepeda balap. Atas dasar itulah dia rela meminjamkan sepedanya sekaligus bisa menjadi bagian dari sejarah pelaku generasi emas balap sepeda di Indonesia.

tarwi balap sepeda
Dari belakang tak ada yang mengira pengayuhnya berusia 79 tahun

Sementara itu Puspita Mustika Adya, mantan anak didik Tarwi yang juga pernah menjadi atlet dan pelatih balap sepeda nasional menjelaskan sepeda United Bike yang digunakan seniornya mencapai puluhan juta rupiah. “Frame sekitar Rp 15 juta dan komponen lengkap full bike Rp 20 jutaan,” tutur Puspita.

Selama perjalanan Tarwi seakan menikmati beragam medan yang dilewati. Mulai dari jalanan tak rata khas jalur Pantura hingga tanjakan dan turunan di Jalur Selatan, sepeda itu tampak menyatu dengan keinginan Tarwi yang masih lincah. Kapan hendak berakselerasi, berbelok dan menjaga ritme kayuhannya, tentu tak ada yang mengira bahwa yang menaikinya adalah pria berusia 79 tahun.

Mengingat ada dua sepeda yang dibawa selama menjalani ‘Tour de Java 1100 Km is Back’, maka satu unit sebagai cadangan. Dan saat Otoplasa memasukkannya ke bagasi DFSK Glory 560, ternyata sangat ringan dan dapat termuat dengan sempurna. Artinya SUV dengan fitur yang lumayan lengkap ini dapat menjadi teman petualangan bagi penggemar balap sepeda. (anto/20-09-2020)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *