Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Sajian Seafood Bu Gandos Recommended!

Harga Masuk Akal & Jujugan Pejabat

Seafood Bu Gandos

Otoplasa.co, Pacitan – Jalan berkelok-kelok khas pegunungan ketika melalui Pacitan memang butuh stamina dan konsentrasi tinggi. Jadi tak mengherankan ketika Tim Honda East Java Exploration melewati Jalan Raya Tompak Rinjing Tamperan, Bagak, Sidoharjo, Kec Pacitan, Kabupaten Pacitan perlu singgah di Rumah Makan Bu Gandos.

Kabarnya terkenal dengan masakan seafood yang nikmat plus harganya yang masuk akal. Dan tersiar pula banyak pejabat yang rela singgah dari jauh untuk ke Bu Gandos. Yuk kita buktikan!

Seafood Bu Gandos
Sajian Seafood Bu Gandos Recommended, baik dari harga dan rasa

Tim Honda East Java Exploration yang di support Honda Surabaya Center (hsc) akhirnya tiba di rumah makan Sari Laut Bu Gandos. Hampir seperti suasana di rumah makan yang telah punya nama beken, demikian pula dengan Bu Gandos. Terpajang foto beberapa pejabat penting yang pernah berkuasa di Indonesia hingga para artis.

Jadi layaknya mantan presiden Susilo Bambang Yudhoyono ikut melambungkan nama rumah makan ini. Menariknya saat melihat ragam makanan yang tersaji di kotak kaca, Tim Honda East Java Exploration bersua dengan mantan pejabat Jawa Timur, yaitu Imam Utomo. Beliau adalah mantan Gubernur Jatim dan Pangdam V Brawijaya. Sehingga pasti tak asing bagi masyarakat Jatim. Usai mengobrol sejenak, ternyata Imam Utomo aktif dalam kepengurusan PMI Indonesia, yang kebetulan bersama para anggotanya singgah di Bu Gandos.

Nah saatnya menjajal ragam menu. Di sini menu yang cukup terkenal dan banyak diminati adalah seafood seperti lobster, tahu tuna, dan gulai kepala ikan, ikan bakar, udang goreng, dan cumi pedas manis. Selain itu juga ada sate dan urap. Satu Lobster ukuran sedang dibanderol Rp 50 ribu, sedangkan ukuran besar harganya bisa sampai Rp 60 ribu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *