Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Pentingnya Servis di Bengkel Resmi Astra Peugeot Sebelum Mudik

Jauhkan Beragam Masalah di Jalan

Servis Bengkel Resmi Peugeot Mudik

Otoplasa.co, Surabaya – Musim mudik lebaran sebentar lagi. Untuk itu betapa pentingnya servis di bengkel resmi Astra Peugeot sebelum mudik, khususnya yang melakukan perjalanan jauh supaya kendaraan tetap aman dan nyaman.

Seperti diketahui mudik menjadi tradisi tahunan yang dinanti oleh banyak orang di Indonesia. Demi perjalanan yang aman dan nyaman, ada banyak persiapan yang harus dilakukan, salah satunya adalah memastikan kendaraan dalam kondisi prima. Astra Peugeot sebagai bengkel resmi siap memberikan layanan terbaik bagi pemudik agar perjalanan ke kampung halaman berjalan lancar dan bebas kendala.

Servis Bengkel Resmi Peugeot Mudik
Pentingnya Servis di Bengkel Resmi Astra Peugeot Sebelum Mudik

Periksa Kendaraan Sebelum Mudik
Sebelum memulai perjalanan jauh, langkah pertama yang perlu dilakukan adalah memeriksa kondisi kendaraan secara menyeluruh. Pemeriksaan ini mencakup aspek penting seperti kondisi ban, rem, air radiator, oli, dan mesin. Selain itu, pengendara juga dianjurkan untuk membawa peralatan darurat seperti ban cadangan, pompa angin portable, hand tools, dan alat pemadam api ringan (APAR) sebagai langkah antisipasi.

Menurut Fadjar Tjendikia, Head of Aftersales Astra Peugeot, kesadaran masyarakat dalam memeriksa kendaraan sebelum mudik semakin meningkat. “Kesadaran memeriksa kendaraan menjelang mudik mulai meningkat. Sehingga kepedulian menjaga performa dan daya tahan kendaraan terjaga. Fenomena ini, kami respons positif,” ujarnya.

Keunggulan Bengkel Resmi Astra Peugeot
Bengkel resmi seperti Astra Peugeot memiliki standar layanan servis yang ketat guna memastikan kendaraan dalam kondisi terbaik. Pemeriksaan yang dilakukan mencakup berbagai aspek keamanan dan kebugaran kendaraan, seperti suspensi, rem, tekanan udara pada ban, lampu-lampu, serta cairan dan pelumas kendaraan. Dengan perawatan yang optimal, risiko kerusakan kendaraan di tengah perjalanan dapat diminimalkan.

Selain itu, bengkel resmi juga menyediakan suku cadang yang sesuai dengan spesifikasi kendaraan, baik yang bersifat slow moving maupun fast moving. Hal ini memastikan bahwa setiap komponen yang diganti sesuai dengan standar pabrikan, sehingga performa kendaraan tetap terjaga.

Keamanan dan Kenyamanan dalam Berkendara
Servis kendaraan sebelum mudik merupakan keputusan bijak yang tidak hanya memberikan kenyamanan tetapi juga keamanan bagi pengendara dan penumpang. Dengan kendaraan yang telah diperiksa dan diservis secara menyeluruh di bengkel resmi, perjalanan mudik bisa dilakukan dengan lebih tenang tanpa kekhawatiran akan masalah teknis di jalan.

Astra Peugeot berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik bagi konsumen selama musim Lebaran. Dengan perawatan dan servis yang maksimal, para pemudik dapat menjalin silaturahmi dengan keluarga di kampung halaman tanpa kendala teknis di perjalanan. Jadi, sebelum berangkat mudik, pastikan kendaraan dalam kondisi prima dengan melakukan pemeriksaan di bengkel resmi! (boi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *