Otoplasa.co, Jakarta – Telah hadir Mitsubishi Xforce Ultimate Diamond Sense yang mengusung Teknologi Keselamatan Terdepan. Inilah SUV kompak yang berhasil mengkombinasikan antara Teknologi, Desain dan Performa. Demikian upaya PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memperkenalkan varian terbaru dari SUV andalannya, Mitsubishi Xforce Ultimate DS.
Varian baru ini melengkapi dua model sebelumnya, yaitu Mitsubishi Xforce Ultimate dan Xforce Exceed. Khusus yang teranyar Ultimate DS membawa teknologi inovatif “Diamond Sense”, sebuah sistem keselamatan canggih yang menjadi pembeda utama dibandingkan model lainnya.
“Hari ini, saya sangat gembira dapat memamerkan kemajuan menarik ini melalui varian terbaru kami yang dirancang untuk memastikan keselamatan dan kenyamanan di setiap perjalanan,” ujar Atsushi Kurita, President Director PT MMKSI, pada peluncuran resmi produk tersebut.

Eksterior: Gaya Dinamis dengan Sentuhan Eksklusif
Mitsubishi Xforce Ultimate DS tetap mengusung desain New Generation Dynamic Shieldyang menonjolkan konsep silky & solid, namun tampil lebih eksklusif dengan:
– Warna two-tonedengan atap hitam.
– Penambahan Rear Spoilerdan Fashionable Roof Rail.
Kendati demikian, elemen penting seperti Ground Clearance setinggi 222 mm, Well-Tuned Suspension, dan radius putar minimum 5,2 meter tetap dipertahankan, menjadikan kendaraan ini ideal untuk berbagai kondisi jalan.

Interior: Kenyamanan dan Teknologi Modern
Di bagian interior, Xforce Ultimate DS menawarkan ruang kabin luas dengan berbagai fitur unggulan seperti:
– 8-steps reclining seat(17˚–33˚) untuk kenyamanan maksimal.
– Sistem hiburan Smartphone-link Display Audio (SDA) 12,3 inci dengan konektivitas wireless Android Auto dan Apple CarPlay.
– Sistem audio Dynamic Sound Yamaha Premium dengan 8 speaker.
– Hands-free Power Liftgatedilengkapi sensor kaki.
– Teknologi Panasonic Nanoe-X™pada Dual-Zone Auto Climate Control untuk kenyamanan udara di dalam kabin.
Ruang penyimpanan serbaguna, fitur Wireless Charger, dan pencahayaan ambient lighting semakin menambah nilai premium kendaraan ini.

Keselamatan: Diamond Sense yang Revolusioner
Sistem Diamond Sensemenjadi daya tarik utama dengan berbagai fitur keselamatan canggih:
– Adaptive Cruise Control (ACC)dengan kemampuan low-speed follow, ideal untuk lalu lintas padat.
– Forward Collision Mitigation (FCM)untuk mencegah tabrakan.
– Blind Spot Warning (BSW)dan Rear Cross Traffic Alert (RCTA)untuk deteksi kendaraan di area yang sulit terlihat.
– 6 airbags, termasuk tambahan Curtain Airbags.
Dengan kombinasi fitur tersebut, Diamond Sense tidak hanya meningkatkan keselamatan tetapi juga kenyamanan berkendara.
Pilihan Sesuai Kebutuhan Konsumen
Menurut Guntur Harling, General Manager of Product Strategy Division PT MMKSI, Mitsubishi Xforce Ultimate DS dirancang untuk konsumen yang membutuhkan fitur keselamatan lebih lengkap. “Fitur Adaptive Cruise Control pada Diamond Sense, yang juga berfungsi pada kecepatan rendah, sangat bermanfaat terutama di kota besar seperti Jakarta,” jelasnya.
MMKSI memahami kebutuhan konsumen yang beragam, sehingga memberikan opsi fitur keselamatan sesuai preferensi dan anggaran, tanpa mengurangi kualitas pada varian Ultimate yang sudah mumpuni.

Komitmen Mitsubishi Motors di Indonesia
Dengan hampir 55 tahun hadir di Indonesia, Mitsubishi Motors terus berinovasi dalam menghadirkan produk dan layanan terbaik. Xforce Ultimate DS menjadi bukti nyata komitmen Mitsubishi untuk memenuhi kebutuhan konsumen akan kendaraan yang modern, aman, dan nyaman.
Mitsubishi Xforce Ultimate DS diharapkan dapat melanjutkan kesuksesan Xforce di pasar SUV Indonesia, sekaligus menjadi pilihan utama bagi konsumen yang menginginkan kombinasi sempurna antara teknologi, desain, dan performa. (boi)