Otoplasa.co, Surabaya – Honda Surabaya Center (HSC), Main Dealer resmi Honda untuk wilayah Jawa Timur, Bali, dan Nusa Tenggara, mengawali 2025 dengan meluncurkan New Honda City Hatchback RS, serta menggelar program spesial bertajuk Panen HOKI: Honda Bagi Rejeki yang menawarkan berbagai keuntungan menarik bagi konsumen, di Pakuwon Mall, Surabaya, pada 15-19 Januari 2025.
Peluncuran New Honda City Hatchback RS
New Honda City Hatchback RS kini hadir dengan warna baru, Electric Lime Metallic, yang mencerminkan karakter sporty dan atraktif. Mobil ini juga dilengkapi teknologi Honda CONNECT, yang memungkinkan pemilik memantau status kendaraan melalui smartphone. Fitur-fitur seperti Remote Vehicle Control dan Car Status menjadi daya tarik utama, menjadikan New Honda City Hatchback RS sebagai mobil produksi Indonesia pertama yang memiliki teknologi ini.

“Dengan kombinasi desain stylish, teknologi terkini, dan performa hebat, kami yakin mobil ini akan memenuhi kebutuhan anak muda yang ingin tampil beda dan menjadi pusat perhatian,” ujar President Director HSC, Ang Hoey Tiong.
Sementara itu Director Honda Surabaya Center, Wendy Miharja, menyatakan bahwa HSC ingin memberikan penawaran terbaik bersama keluarga Honda di awal tahun ini. “Kami menghadirkan berbagai macam produk terbaik Honda untuk menemani perjalanan nyaman konsumen, serta program ‘Panen HOKI’ yang menghadirkan berbagai keuntungan seperti Pohon Angpao, Wind of Fortune, Honda Blind Box, hingga paket finansial sesuai kebutuhan konsumen,” ujar Wendy pada konferensi pers, Rabu (15/1/2025).
Keunggulan New Honda City Hatchback RS
Model ini ditenagai mesin 1.5L DOHC i-VTEC dengan tenaga maksimum 121 PS dan torsi 145 Nm, serta didukung transmisi CVT untuk akselerasi responsif sekaligus hemat bahan bakar. Fitur Paddle Shift memberikan sensasi berkendara lebih sporty, sementara mode ECON mendukung efisiensi bahan bakar. Teknologi Honda SENSING yang melengkapi model ini mencakup fitur baru Lead Car Departure Notification System (LCDN), serta fitur lainnya seperti Collision Mitigation Brake System (CMBSTM), Lane Keeping Assist System (LKAS), dan Adaptive Cruise Control (ACC).
New Honda City Hatchback RS tersedia dalam enam pilihan warna menarik, termasuk Electric Lime Metallic dan Phoenix Orange Pearl, yang dapat dipilih dalam varian single tone maupun two tone.

Selama pameran, HSC menghadirkan program “Panen HOKI” dengan penawaran seperti:
– Triple HOKI: Bonus tambahan berupa cashback hingga Rp3 juta, voucher BBM atau belanja senilai Rp500 ribu-Rp1 juta, dan merchandise eksklusif Honda Blind Box. Dan kesempatan mendapatkan secret box berisi angpao spesial.
– Paket finansial menarik, seperti cicilan ringan, DP rendah, atau tenor panjang untuk pembelian mobil Honda tertentu.
Khusus konsumen yang membeli New Honda BR-V N7X Edition, Honda City Hatchback RS, dan New Honda Brio juga berhak mendapatkan Gratis Paket Perawatan Berkala berupa biaya jasa dan suku cadang hingga 50.000 km atau 4 tahun.

Inovasi Lain di Pameran Honda
Selain New Honda City Hatchback RS, HSC menampilkan special display Honda N-VAN EV Prototype, sebuah mobile café elektrik pertama Honda hasil kolaborasi dengan Karoseri V-Clas. Produk unggulan lain yang dipamerkan meliputi All New Honda CR-V RS e:HEV, Honda WR-V RS, All New Honda HR-V SE, dan All New Honda Civic Type R.
Tak kalah seru, tersedia beberapa unit test drive di Pakuwon Mall, bagi pengunjung yang ingin merasakan langsung produk terbaik dari Honda. Oh ya di Booth pameran Honda, pengunjung juga bisa unjuk kebolehan di atas stage dengan berkaraoke ria. Bagi peserta karaoke, HSC telah menyediakan bingkisan menarik. (dia)