Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Hari Ini Parade Pembalap MotoGP Lewat Thamrin

Pembalap MotoGP

Otoplasa.co – Para pembalap MotoGP tepat Rabu (16/03) ini akan menjalani parade dari Istana Negara. Menurut rencana mereka akan melewati Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, dari arah Istana Merdeka menuju Bundaran Hotel Indonesia.

Bagi masyarakat yang melewati Thamrin harap maklum karena jalan tersebut akan ditutup sementara. Demikian penjelasan Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo menjelaskan, dimana penutupan jalan itu akan berlangsung satu jam.

“Mulai pukul 10.00 WIB sampai pukul 11.00 WIB,” tegas Sambodo.

Sebanyak 20 pebalap MotoGP akan menggeber motornya dari Istana Kepresidenan Jakarta menuju Hotel Indonesia Kempinski. “Akan ada penutupan jalur pada saat rombongan melintas, terutama dari arah utara ke selatan,” lanjut Sambodo.

Kendati demikian ruas Jalan Sudirman-Thamrin dari arah sebaliknya tidak ditutup dan dapat dilintasi pengendara. “Dari arah berlawanan, selatan ke utara, akan berjalan normal seperti biasa,” imbuh Sambodo.

Sementara itu Wakil Direktur Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Cahyadi Wanda menambahkan konvol tersebut bertujuan memberi salam hormat kepada presiden sebelum pagelaran MotoGP Indonesia 2022 yang berlangsung di Sirkuit Mandalika.

“Rencananya bapak presiden akan menerima para pembalap dengan sarapan bersama di istana,” terang Cahyadi.

Cahyadi menambahkan akan ada bincang-bincang antara presiden dan para pembalap sampai sampai pukul 10.00 WIB. “Pembalap akan dilepas secara resmi oleh bapak presiden sekaligus mengucapkan selamat bertanding di Mandalika nanti,” wantinya.

Nah nama-nama pembalap yang akan berparade itu diantaranya Marc Marquez, Pol Espargaro, Joan Mir, Alex Rins, Francesco Bagnaia, Jack Miller, Enea Bastianini, Fabio Di Giannantonio, Johann Zarco, Jorge Martin, Alex Marquez, Takaaki Nakagami, Andrea Dovizioso, Darryn Binder, Luca Marini, Marco Bezzecchi, Bo Bendsneyder, Gabriel Rodrigo. Serya dua pembalap Indonesia Mario Aji (Honda Asia Team) dan Veda Ega Pratama (Idemitsu Asia Talent Cup).

Tercatat Polda Metro Jaya akan mengerahkan ratusan personel untuk berjaga di sepanjang rute parade pebalap MotoGP. Ini demi membentuk pagar betis guna mengantisipasi adanya masyarakat yang menerobos ke jalan ketika rombongan parade pebalap MotoGP melintas.

Kepala Biro Operasi (Karo Ops) Polda Metro Jaya, Kombes Marsudianto mengatakan, sedikitnya ada 500 personel kepolisian yang akan berjaga di sepanjang rute parade. Kepolisian juga melibatkan unsur pemerintah daerah untuk membantu proses pengamanan parade pebalap MotoGP di sepanjang Jalan Thamrin, khususnya dari arah Istana Merdeka menuju Hotel Kempinski. (anto)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *