Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Enea Bastianini Pecat Manajer Carlo Pernat

Imbas Krisis KTM di MotoGP?

Bastianini Manajer Carlo Pernat

Otoplasa.co, Italia – Kabar mengejutkan datang dari mantan pembalap pabrikan Ducati Enea Bastianini. Rider berjuluk The Beast itu resmi berpisah dan memecat manajernya, Carlo Pernat yang selama ini terkenal vokal sebagai komentator balap. Rumor menyebutkan berpisahnya Bastianini dengan Pernat sebagai imbas krisis KTM di MotoGP.

Dimana nilai kontrak Bastianini melorot drastis jika dibandingkan saat dia masih memperkuat Ducati. Meski tak disebutkan nominal kontraknya di KTM, Bastianini merasa apa yang diperjuangkan Pernat tak memuaskan dirinya hingga dia ikut terombang-ambing dampak krisis keuangan KTM di MotoGP.

Bastianini Manajer Carlo Pernat
Carlo Pernat resmi berpisah dengan pembalap Enea Bastianini

Usai dari Ducati, Enea Bastianini bersama Carlo Pernat, berhasil mendapatkan tim baru, Tech3 KTM MotoGP. Terlemparnya Bastianini bukan hanya akibat kursinya digantikan oleh Marc Marquez, secara prestasi dia juga kalah oleh Jorge Martin, yang waktu itu juga menjadi kandidat kuat memperkuat tim pabrikan Ducati.

Jika Ducati saja yakin membuang Martin sang juara dunia MotoGP 2024 demi Marc Marquez, tentu tim yang bermarkas di Bologna, Italia itu juga berani melakukan langkah serupa kepada Bastianini. Alhasil setelah terlempar dari Ducati, beruntung sekali KTM mau menerimanya meski dengan kondisi seperti sekarang.

Sebagai informasi, Pernat telah lama mengelola karier Bastianini mulai dari rookie hingga menjadi juara Moto2 dan mendapatkan posisi di tim pabrikan Ducati. Selain itu Pernat juga pernah menyertai banyak pembalap sukses di MotoGP, seperti Valentino Rossi, Loris Capirossi, Marco Simoncelli, dan Andrea Iannone.

Yang menarik Pernat mengakui bahwa keputusan untuk bergabung dengan KTM mungkin terlalu tergesa-gesa. Ditambak kabar terbaru mengenai krisis keuangan dan keluarnya sejumlah personel kunci di tim tersebut. Rasa penyesalan dan tarik ulur inilah yang menjadikan hubungannya dengan Bastianini menjadi akumulasi hingga keduanya resmi berpisah.

Kabar teranyar menyebutkan Bastianini akan dikelola oleh Enrico Zacarini dari MSM Group, yang sebelumnya pernah menangani klien seperti Eddie Irvine dan Jacques Villeneuve. Selain itu Zacarini juga merupakan manajer saat ini dari Max Biaggi.

“Kerja sama dengan MSM menandai fase baru yang menjanjikan dalam karier saya,” ujar Bastianini dalam siaran pers.

“Dengan pengalaman dan dukungan MSM, saya yakin kami akan mencapai hasil yang luar biasa. Menjelang dimulainya musim MotoGP 2025, saya semakin bertekad untuk bersaing di level tertinggi,” lanjutnya.

Zacarini menambahkan sangat senang bisa bekerja sama dengan pembalap Italia tersebut. “Tekad Enea untuk bersaing di level tertinggi sangat sejalan dengan visi kami. Kami sangat antusias mendukungnya dalam mengejar kesempurnaan,” ungkapnya.

Meskipun tak lagi menyertai Bastianini, Pernat masih akan terlihat di paddock MotoGP sebagai manajer pebalap Moto2, Tony Arbolino, dan bekerja untuk tim Gresini Ducati sebagai konsultan olahraga. (boi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *