Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Dominasi Lewis Hamilton Ancam Formula 1

Otoplasa.com – Dua seri F1 GP Austria dan Styria di Sirkuit Red Bull Ring bisa menjadi tanda bahwa balapan selanjutnya bakal membosankan. Sirkuit yang seharusnya menjadi peluang bagi Red Bull menggali kemenangan, justru semuanya dirampas oleh duo pembalap Mercedes, Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas pada Minggu (12/07). Mobil Mercedes benar-benar sempurna di Spielberg, Austria.

Bila GP Austria milik Bottas, Mercedes kembali mengulanginya di seri kedua dengan Hamilton sebagai juara. Bahkan selama balapan 71 laps, Hamilton tak ada yang mengusik. Kalaupun posisinya melorot kedua, itu karena selepas pit stop dan kembali terdepan setelah pembalap di depannya melakukan hal serupa.

Bahkan Hamilton berpesan dan meminta supaya tim-tim lawan meningkatkan determinasinya untuk memberikan perlawanan terhadap dirinya. “Semoga balapan selanjutnya bakal ada persaingan nyata dari tim-tim yang lain,” wantinya.

Tentu dengan kondisi kenyamanan di atas mobil Mercedes, tampaknya musim ini peluang Hamilton menyamai rekor Michael Schumacher sebagai juara dunia 7 kali tinggal menunggu waktu, mengingat dia kini mengoleksi 6 juara dunia. Namanya pun bakal menjadi legenda hidup F1 sepanjang masa.

Sementara itu pembalap andalan Red Bull, Max Verstappen mengaku sudah ngos-ngosan memaksimalkan kemampuan mobilnya. Dia meminta Honda supaya meningkatkan kecepatannya agar bisa bersaing dengan Mercedes. “Kecepatan kami terlalu pelan untuk melawan Mercedes. Saya sudah berusaha maksimal tapi akhirnya Bottas bisa menyusul saya di lap akhir,” sesal pembalap Belanda yang dua tahun berturut-turut memenangi GP Austria.

Hingga seri kedua berakhir, Bottas masih memimpin perolehan poin sementara, diikuti rekan setimnya Hamilton. Seri selanjutnya atau ketiga akan berlangsung di Budapest, Hongaria, 19 Juli atau kurang sepekan lagi. (anto/13-07-2020)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *