Otoplasa.co, Surabaya – Di saat diler ‘plat merah’ sibuk mempromosikan jualannya di awal tahun, diler Toyota lainnya, Asri Motor mengajak para media menjajal GR Corolla. Inilah sportcar seharga Rp 1,3 miliar yang diseting dan dibesut langsung oleh big bos Toyota Jepang, Akio Toyoda.
Mengetahui potensi dahsyat Toyota GR Corolla di pasar otomotif, khususnya Surabaya dan Jawa Timur, Asri Motor tancap gas menggelar Media Gathering GR Corolla pada Sabtu, 22 Februari 2025 di D’Coffee Cup Merr, Gunung Anyar Timur, Surabaya. Alasan terpilihnya lokasi ini karena berdekatan dengan pintu tol Juanda, supaya para media maupun tamu undangan bisa merasakan sensasi mesin 1600 cc 3 silinder berkekuatan 300 PS dan torsi 370 Nm yang telah diperoleh di kitiran mesin 3.000 rpm.

Direktur Asri Motor, Segaryanto Tejo, menyatakan bahwa acara ini bertujuan untuk memberikan pengalaman langsung kepada awak media terhadap keunggulan GR Corolla. Dimana mobil yang kerap turun balap di pentas internasional itu kini telah bisa dipesan langsung di cabang diler Asri Motor yang berlokasi di Taman, Sepanjang, Sidoarjo.
“Media Gathering kali ini Asri Motor ingin mengajak awak media bisa merasakan langsung sensasi keunggulan GR Corolla. Silahkan test drive GR Corolla, baik untuk pemakaian jalanan dalam kota hingga masuk tol Juanda,” papar Segaryanto.
“Jadi mobil ini bisa dipakai untuk pemakaian normal sehari-hari, ataupun yang ingin merasakan sensasi sebagai mobil balap. Mobil ini siap untuk memenuhi hasrat yang berada di balik kemudinya,” lanjutnya.

Sensasi Test Drive GR Corolla
Usai mendapatkan pemahaman singkat tentang GR Corolla, Otoplasa bersama teman-teman jurnalis yang lain segera menuju pintu tol Juanda, yang masuk dari kawasan Pondok Tjandra. Walaupun mobil memuat empat orang dewasa, namun sensasi mesin turbonya mampu membikin tubuh seluruh penumpang terhempas ke belakang.
Akselerasinya sangat galak, namun genggaman erat di setirnya tetap memberikan kendali penuh akan dibawa kemana arah mobil ini. Pengendalian tetap presisi dan tidak liar menandakan bahwa GR Corolla sangatlah fun to drive.

Asal tahu saja, detil spesifikasi GR Corolla adalah memakai mesin turbo G16E-GTS berkapasitas 1.618 cc, sama dengan yang dipakai saudaranya GR Yaris. Bila GR Yaris menganut dua pintu, maka GR Corolla memakai empat pintu yang memudahkan akses keluar masuk penumpang belakang.
Dengan daya pacu berdaya 300 PS pada 6.500 rpm dan torsi 370 Nm di 3.000-5.550 rpm, maka sanggup mengantarkan GR Corolla melesat dari posisi diam menuju kecepatan 100 km/jam dalam waktu 5,3 detik. Andai terus dipacu dan punya nyali tinggi, maka jangan kaget GR Corolla bakal mencapai kecepatan puncak hingga 230 km/jam.

Untuk memuaskan hasrat pengemudi, GR Corolla dilengkapi tiga mode berkendara, yakni Normal, Eco, dan Sport. Sistem penggeraknya sendiri menganut GR-FOUR 4WD, dengan menggunakan electronic multi-plate clutch yang memungkinkan distribusi tenaga ke roda depan dan belakang dengan rasio 60:40, 50:50, dan 30:70.
Khusus transmisi manualnya adalah 6-speed iMT (Intelligent Manual Transmission) dengan teknologi short-shifter, memastikan perpindahan gigi yang halus dan responsif. Sementara itu, sistem pengereman menggunakan cakram ventilasi berukuran 18 inci di depan dan 16 inci di belakang, memastikan keamanan dan kenyamanan dalam berkendara.

Desain dan Fitur Pendukung
Selain performanya yang mumpuni, GR Corolla juga menawarkan desain aerodinamis dengan bobot yang lebih ringan berkat penggunaan panel atap Carbon Fibre Reinforced Polymer (CFRP). Suspensi GR yang disematkan memastikan stabilitas berkendara dan manuver yang lebih presisi.
Tentang interior, GR Corolla dirancang dengan konsep sporty dan modern, menampilkan sports seat berlapis ultrasuede dan kulit, dashboard dengan material soft-touch, serta panel instrumen digital berukuran 12,3 inci. Fitur keselamatan juga menjadi fokus utama dengan kehadiran Toyota Safety Sense (TSS), yang mencakup berbagai teknologi perlindungan pengemudi dan penumpang.
Kembalinya DNA Sport Toyota
Sebagai bagian dari lini GR (GAZOO Racing), GR Corolla hadir untuk menghidupkan kembali DNA sport Toyota yang telah dikenal sejak era kejayaan Corolla di ajang World Rally Championship (WRC). Mobil ini dikembangkan langsung oleh Akio Toyoda bersama tim pembalap Toyota, dengan pengujian di berbagai lintasan balap dan jalan raya untuk memastikan performa terbaik.

Dengan kombinasi performa tinggi, desain agresif, dan fitur canggih, GR Corolla siap memberikan pengalaman berkendara yang luar biasa bagi para pecinta mobil sport di Indonesia, khususnya di Surabaya dan Jatim bersama Asri Motor Toyota. (boi)