Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Ampun Desain Qoros 7 Asal China Makin Matang

Otoplasa.com – Mungkin ada ribuan merek otomotif asal China. Jadi sangat wajar jika kita yang ada di Indonesia jarang mendengar atau bahkan melihat produknya.

Desain dasbornya futuristik dan tampak ergomis bagi pengemudi

Namun meski telinga kita jarang atau tak pernah mendengar merek tertentu produk kendaraan dari Tiongkok, yang pasti desainnya tak kalah mentereng dengan merek-merek mapan atau yang telah familiar. Hal ini wajar dengan beraduknya ribuan merek dan model di sana, dapat dibayangkan betapa ketat kompetisinya. Mau tak mau jika pabrikan otomotif bersangkutan ingin dilirik harus mampu membikin kendaraan semenarik mungkin.

Nah salah satu yang membikin Otoplasa terpikat adalah Qoros Auto Co, Ltd. Perusahaan manufaktur otomotif yang berkantor pusat di Shanghai ini telah memproduksi SUV dengan tampang yang maskulin dan stylish, yakni Qoros 7.

SUV yang berbasis Qoros 5 dengan tampilan panel bodi baru serta ubahan desain sporty, sepintas mirip dengan Porsche Macan. Yang patut dicatat kendati mirip, namun insinyur Qoros tak mau mengkopi mentah-mentah, melainkan ingin mengembangkan dan membikin identitas sendiri.

Ada perangkat Artifial Intelligent (AI) sebagai asisten driver

Hasilnya?
Silahkan lihat deretan foto-foto dibawah artikel ini. Tampak jelas ada garis desain khas Qoros. Dimana bagian depan grillnya tak menyematkan lubang angin, sehingga bagi yang melihat bakal mengira ini adalah SUV listrik.

Padahal nyatanya tidak, karena Qoros 7 menggunakan mesin bensin 1600 cc turbo berdaya 204 hp dan torsi maksimal 280 Nm, serta ada pilihan 1.800 cc turbo dengan kekuatan 231 hp dan torsi 300 Nm. Yang tenaganya disalurkan oleh girboks 7 tingkat kecepatan kepada seluruh rodanya alias all wheel drive (AWD).

Dimensi Qoros 7 adalah 4679/1897/1679 mm dengan jarak sumbu roda 2720 mm. Bandingkan dengan saudaranya Qoros 5 (4600/1869/16760 dan jarak sumbu roda 2710 mm. Memastikan bahwa Qoros 7 memang lebih bongsor. Menurut rencana Qoros 7 akan menyapa pasar China pada pertengahan tahun ini. (fis/11-04-2020)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *